Logo Sulselsatu

Komitmen Dukung UMKM, BRI Hadirkan Pesta Rakyat Simpedes 2022

Asrul
Asrul

Kamis, 16 Juni 2022 12:57

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI kembali menghadirkan Pesta Rakyat Simpedes (PRS) 2022 yang dipersembahkan oleh Tabungan BRI Simpedes.

Gelaran acara ini merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan untuk mendukung Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dalam mengembangkan pangsa pasar mereka.

Acara yang diagendakan pada bulan Juni hingga Desember 2022 ini akan digelar di 379 titik yang tersebar di seluruh Indonesia, mulai dari pulau Sumatra hingga pulau Papua. PRS juga akan hadir secara hybrid, yakni offline dan online streaming yang dapat disaksikan melalui Kompas TV dan youtube channel Bank BRI.

Baca Juga : Konsisten Berdayakan UMKM Antar BRI Raih Penghargaan Pilar Sosial Katadata ESG Index Awards 2025

Dalam keterangannya saat Konferensi Pers, di Gedung Sarinah Thamrin, 14 Juni 2022, Direktur Bisnis Mikro BRI Supari mengungkapkan bahwa BRI hadir lewat Pesta Rakyat Simpedes (PRS) 2022 untuk meningkatkan literasi keuangan masyarakat, pemberdayaan UMKM dan menumbuhkan pelaku UMKM, serta memberikan layanan yang utuh kepada seluruh nasabah Tabungan BRI Simpedes.

Pada kesempatan yang sama, Supari juga menerangkan bahwa PRS akan menyapa masyarakat dengan menghadirkan layanan keuangan, kesehatan, pesta kuliner, workshop UMKM kreatif bisnis. Selain itu, acara juga diisi dengan panggung hiburan yang diisi oleh penyanyi dan sederet komikus Tanah Air.

Dengan mengusung tema “Pede Memimpin Perubahan”, acara Pesta Rakyat Simpedes mengajak seluruh pelaku usaha UMKM di Indonesia untuk percaya diri (Pede) dalam berinovasi dan berbisnis agar dapat membawa perubahan positif yang signifikan bagi perekonomian di Indonesia.

Baca Juga : Hadirkan Solusi Keuangan Lengkap untuk Pelaku Usaha, BRI Resmikan Regional Treasury Team Medan

Tak hanya itu, PRS juga bertujuan untuk mengajak seluruh masyarakat Indonesia khususnya nasabah Tabungan BRI Simpedes untuk dapat Pede berkarir, Pede berelasi dan Pede dalam mengelola keuangan.

Terdapat 11 titik utama dilaksanakannya PRS, diantaranya Malang, Medan, Semarang, Tasikmalaya, Palembang, Bandar Lampung, Bandung, Makassar, Sidoardjo, Denpasar dan Sleman.

Kemudian pagelaran territorial di 14 titik yakni, Karawang, Samarinda, Tangerang, Jember, Kediri, Madium, Gresik, Bone, Palu, Bukittinggi, Tegal, Pati, Purwokerto, dan Solo. Sementara itu 354 titik lainnya akan diselenggarakan di tingkat Kantor Cabang BRI yang tersebar di 354 Kota/Kabupaten/Kecamatan.

Baca Juga : Peringati Hari Sungai Sedunia, BRI Peduli Ajak Generasi Muda Jaga Ekosistem Sungai dan Peduli Lingkungan

Gelaran PRS akan hadir dengan membawa enam pilar utama yakni, Pasar, Pojok X’sis, Peduli, Pawai, Panen, dan Panggung. Masing-masing dari keenam pilar utama ini menyajikan rangkaian keseruan kegiatan yang berbeda-beda, mulai dari bazar UMKM, area foto, games, penampilan para musisi ternama, hingga workshop yang menghadirkan sejumlah narasumber inspiratif.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...