Logo Sulselsatu

Dampingi Putrinya di Penamatan Sekolah, Bang Fauzi: Semoga Ilmunya Berguna Dunia Akhirat

Asrul
Asrul

Minggu, 19 Juni 2022 12:31

istimewa
istimewa

SULSELLSATU.com – Anggota DPR RI Dapil Sulsel III Muhammad Fauzi bersama istri, Indah Putri Indriani terlihat kompak saat mendampingi putri sulung di acara penamatan sekolah.

Keduanya terlihat sumringah, seperti pada foto yang dibagikan akun instagram milik Muhammad Fauzi, @muhammadfauzi.id.

Bang Fauzi, sapaan akrab Fauzi, bersama Indah Putri yang juga Bupati Luwu Utara tampak mengapit putri sulungnya Zalika Raeseda Ramadani Putri Fauzi (Zara). Sang putri sulung terlihat mengenakan toga.

Baca Juga : Malangke Raya Basis Golkar, Tim Fauzi-Ajie Optimistis Menang di Atas 50 persen

Zara baru saja menyelesaikan pendidikan di middle school Pesantren Insan Cendekia Madani (ICM) Tangerang Selatan, Banten. Prosesi penamatan digelar pada Minggu (19/6/2022) pagi.

Sebagai orang tua, Bang Fauzi merasa penting untuk hadir bersama istri mendampingi putrinya. Penamatan adalah salah satu momen yang akan diingat anak dalam perjalanan hidupnya.

“Alhamdulillah, walaupun cukup padat kegiatan, kami masih bisa menghadiri salah satu momentum yang penting dalam perjalan kehidupan anak kami, Zara,” kata Fauzi.

Baca Juga : Fauzi-Ajie Janjikan Musrenbang untuk Aspirasi Anak Muda di Lutra

Sebagai ayah dari dua orang putri, Fauzi di tengah kesibukan sebagai wakil rakyat di Senayan selalu berupaya menyisihkan waktu. Begitu juga dengan Indah Putri Indriani yang diberi amanah oleh masyarakat sebagai bupati Luwu Utara dua periode.

“Harapan kami sebagai orang tua, semoga ilmu yang didapatkan Zara bisa diamalkan dan bermanfaat untuk dunia dan akhiratnya kelak,” sambung anggota DPR dari Fraksi Partai Golkar ini.

Bang Fauzi dan Indah Putri Indriani dikaruniai dua orang putri. Putri bungsunya, Naura akan menyelesaikan pendidikan middle school tahun depan di tempat yang sama.

Baca Juga : Eks Legislator PPP Lutra Ajak Warga Pilih Paslon MAJU, Ini Sederet Alasannya

“Doakan kami sekeluarga bisa terus mengabdi untuk masyarakat banyak sesuai tugas yang diamanahkan dan tetap tidak meninggalkan kewajiban sebagai ayah dan bunda,” tutupnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....