Logo Sulselsatu

Komunitas Anak Rakyat Gowa Bergerak Bagikan Sembako ke Warga Kurang Mampu

Asrul
Asrul

Selasa, 12 Juli 2022 21:15

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komunitas binaan Rudianto Lallo yakni ‘Komunitas Anak Rakyat’ kini terbentuk di Kabupaten Gowa. Mereka langsung tancap gas dengan menyisir warga kurang mampu lalu membagikan paket sembako.

Sejak berdiri, komunitas yang didirikan Ketua DPRD Makassar itu memang aktif bergerak di bidang sosial dan kemanusiaan di Kota Makassar.

Tak heran, Komunitas Anak Rakyat Gowa (KARG) pun melakukan hal yang sama. Mereka membagikan ratusan paket sembako ke warga kurang mampu khususnya di Kecamatan Bajeng Barat, Bontonompo Selatan dan Somba Opu, Selasa (12/7/2022).

Baca Juga : Sosialisasi Empat Pilar, Rudianto Lallo Ajak Masyarakat Lawan Perpecahan dan Berita Hoax

Koordinator KARG Tomy Rahmatwijaya mengatakan bahwa pembagian sembako ini sebagai bentuk turun tangan kita pada masyarakat yang masih menderita secara ekonomi terdampak pandemi Covid-19.

“Kegiatan ini sebagai bentuk turun tangan membantu masyarakat yang masih menderita akibat Covid-19. Kami berencana akan melakukan kegiatan ini secara rutin dan ke depan akan melibatkan banyak elemen masyarakat untuk berpartisipasi,” kata Tomy Rahmatwiaya yang juga merupakan Ketua Forum Alumni Mahasiswa Malang.

Senada dengan itu, Ketua Umum Komunitas Anak Rakyat, Rudianto Lallo mengapresiasi kegiatan KAGR Gowa.

Baca Juga : Kunjungi Desa Banrimanurung di Jeneponto, Anggota Komisi III DPR RI Rudianto Lallo Komitmen Wujudkan Permintaan Warga

“Komunitas ini tidak ada yang punya. Bila merasa anak rakyat, ayo kita sama-sama bergerak. Dan Semoga bantuan ini bermanfaat, dan dapat membantu meringankan beban masyarakat,” demikian Rudianto Lallo.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....