Logo Sulselsatu

Sekretariat DPRD Makassar Beri Apresiasi Atlet Taekwondo Dojang

Asrul
Asrul

Selasa, 22 November 2022 09:26

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pengurus Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Universitas Hasanuddin gelar kejuaraan UNHAS Cup se-Indonesia Timur, yang berlangsung selama 3 hari, 11-13 November 2022, di JK Arenatorium GOR UNHAS.

Kejuaraan tersebut melibatkan 555 atlet yang berkompetisi yang terbagi dua kelas yaitu Kyorugi (pertarungan) dan Poomasae (rangkaian jurus) masing-masing atlet berlaga untuk memperebutkan medali kejuaraan tingkat Indonesia Timur tersebut.

Ketua Panitia Unhas Cup 2022 Anita Idris, dalam kata sambutannya menyampaikan kepada para peserta agar senantiasa menjaga sportifitas dalam pertandingan. Turnamen Taekwondo Unhas Cup 2022 dengan tema “Solve it and get you own crown”

Baca Juga : Erick Horas Apresiasi Pelaksanaan Pilket RT/RW yang Dinilai Demokratis

Pada kejuaraan tersebut atlet perwakilan Sekretariat DPRD Kota Makassar mendulang prestasi. Diketahui dari 14 atlet yang diturunkan, sebanyak 11 medali yang berhasil diperoleh yaitu 3 medali emas, 5 medali perak dan 3 medali perunggu.

Atlet Taekwondo Dojang DPRD Kota Makassar dalam kejuaraan tersebut meraih total 3 medali emas, 5 medali perak dan 3 medali perunggu.

Berikut ini atlet Taekwondo Dojang DPRD Kota Makassar, yang meraih medali diantaranya Jihan Sahira Taufik (emas) kelas under 37 Kg, Arsyila Khasyi (emas) kelas under 21 Kg dan Cherilyn Queenaia (emas) under 17 Kg.

Baca Juga : Sosper Perda Pajak Makassar, Andi Tenri Uji Minta Warga Lebih Disiplin Bayar Pajak

Untuk atlet taekwondo yang meraih medali perak diantaranya Aron Anthony, Khairunnisa, Adliah Rahman, Ulfa Aliyah Rahman dan Haildan Vanieryo. Sedang yang meraih perunggu yaitu Muh. Ghaftan Af Fikra, Adnan Zaki Fawwazi dan Muhammad Rafisqy Pratama.

Dengan beberapa kemenangan yang diraih oleh atlet taekwondo dojang DPRD Kota Makassar, maka Sekretariat DPRD Kota Makassar yang diwakili oleh Kasubbag Humas, Akbar Rasyid dan pembina atlet Taekwondo DPRD Abdal Saputra, mengundang atlet tersebut di Ruang Penerimaan Tamu Sekretariat DPRD Kota Makassar.

Undangan tersebut bertujuan untuk memberikan penghargaan kepada atlet yang telah berprestasi guna memberikan motivasi kepada para atlet agar terus mempertahankan gelar dan terus meraih prestasi.

Baca Juga : Muchlis Misbah Sosialisasikan Perda Pembinaan Anjal Gepeng di Makassar

Ini pun sejalan dengan program Walikota Makassar, “One Student One Sport”.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....