Logo Sulselsatu

DPRD Makassar Harap Anggaran APBD 2023 Fokus Pembangunan Gedung Pelayanan Publik

Asrul
Asrul

Selasa, 29 November 2022 09:18

Ketua DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Andi Suhada Sapaile. (Foto/Ist)
Ketua DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Andi Suhada Sapaile. (Foto/Ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Badan Anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Kota Makassar mendesak Pemkot Makassar untuk menganggarkan pemeliharaan dan pembangunan gedung kantor di APBD Pokok tahun 2023.

Menurut Wakil Ketua DPRD Makassar, Andi Suhada Sappaile hingga kini belum ada pemenang tender untuk belanja pemeliharaan gedung Kantor di Sekretariat DPRD Makassar yang telah dianggarkan di tahun ini sebesar Rp187.520.000.

Pemeliharaan bangunan gedung Dinas Lingkungan Hidup sebesar Rp197.723.000 dan Pemeliharaan Gedung Badan Penanggulan Bencana Rp170.708.000.

Baca Juga : Erick Horas Apresiasi Pelaksanaan Pilket RT/RW yang Dinilai Demokratis

“Ini sudah ada tiga anggaran pemeliharaan gedung yang sekarang dilelang sudah habis masanya, sudah jelas ini tidak bisa lagi dipakai. Sedangkan ada banyak gedung yang perlu untuk merenovasi atau membangun beberapa gedung perkantoran yang hingga saat ini statusnya masih peminjaman dan tidak layak huni,” kata Suhada.

Ketua DPC PDIP Makassar ini melanjutkan bahwa anggaran pemeliharaan dan pengadaan gedung baru harus dianggarakan kembali di APBD Pokok 2023.

“Kita sudah usulkan anggaran yang terhambat diusulkan kembali di APBD 2023, dan ditambah ada pembangunan gedung kelurahan, puskesmas yang menumpang dibuatkan gedung baru. Sehingga, hasilnya akan lebih terukur sekaligus menjadi referensi perencanaan kedepannya yang lebih baik,” katanya.

Baca Juga : Sosper Perda Pajak Makassar, Andi Tenri Uji Minta Warga Lebih Disiplin Bayar Pajak

Sementara itu, Anggota Banggar DPRD Kota Makassar, Hamzah Hamid mendesak APBD-P tahun 2023 dianggarkan pembangunan gedung perkantoran, puskesmas dan pasar yang kini tak layak.

Selain itu, utilitas lainnya terkait dengan infrastruktur jalan dan drainase serta fasilitas pendidikan yang menjadi kebutuhan dasar dan peningkatan pelayanan kepada masyarakat.

“Kami meminta Pemkot fokus pengembangan beberapa Puskesmas, Pembangunan Pasar Cendrawasih dan Pasar Sambung Jawa, Pembangunan Kantor Camat Mariso, Pembangunan Kantor Lurah Mattoangin, Mario dan Kunjungmae,” ujarnya.

Baca Juga : Muchlis Misbah Sosialisasikan Perda Pembinaan Anjal Gepeng di Makassar

Legislator Fraksi PAN DPRD Makassar ini juga mengaku program kegiatan lainnya harus memperhatikan hasil-hasil Reses dan Musrenbang. Rancangan APBD-P tahun anggaran 2023 yang terdiri atas Pendapatan Daerah yang direncanakan sebesar Rp4,78 Triliun lebih dan Belanja Daerah direncanakan sebesar Rp5,66 Triliun lebih, mengalami defisit sebesar Rp882,03 Millar, yang ditutupi melalui Pembiayaan Netto.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....