Logo Sulselsatu

Target Turunkan Kehilangan Air, Perumda Air Minum Kota Makassar Beri Diklat Khusus kepada Karyawan

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Senin, 05 Desember 2022 13:10

Pelatihan pengembangan SDM karyawan Perumda Air Minum Kota Makassar (dokumen: istimewa)
Pelatihan pengembangan SDM karyawan Perumda Air Minum Kota Makassar (dokumen: istimewa)

SULSELSATU.com, MAKASSARPerumda Air Minum Kota Makassar terus melakukan pengembangan SDM karyawan. Perusahaan yang di pimpin oleh Beni Iskandar ini kembali gelar pelatihan pengendalian air tak berekening/Non Revenued Water (NRW).

Kegiatan pelatihan kali ini menggandeng Akademi Teknik Tirta Wiyata Magelang sebagai pemateri dan di pimpin oleh R. Gagak Eko Bhaskoro.

Menurut Ketua Panitia Basri Tompo, kegiatan pelatihan ini berlangsung di Aula Tirta Dharma Perumda Air Minum Kota Makassar mulai 5-8 Desember 2022 dan terdiri dari 35 orang peserta.

Baca Juga : Pipa PDAM Makassar di Jalan Paccerakkang Bocor, Ini Daerah yang Terdampak

“Peserta akan mendapatkan materi berupa materi dan praktek lapangan dari instruktur. Kami berharap peserta dapat memahami dan melakukan peningkatan skill tentang penanganan dan pengendalian air tak berekening atau NRW,” tutupnya.

Sementara itu, Direktur Utama Perumda Air Minum Kota Makassar Beni Iskandar saat membuka acara menyampaikan bahwa tingkat kebocoran dan kehilangan air masih tinggi.

“NRW ini krusial karena di kita angkanya masih tinggi, sebelum menjabat angkanya 54 persen, namun alhamdulillah meski hari ini masih tinggi namun sudah ada penurunan ke angka 49 persen. Semoga tahun depan kita bisa turunkan ke angka 40 persen,” ungkap Beni.

Baca Juga : 98,8 Persen Pegawai PDAM Makassar Puas dengan Kepemimpinan Beni Iskandar

Beni pun menambahkan bahwa target tersebut bisa di capai jika tenaga yang dimiliki mempunyai skill yang mumpuni.

“Oleh karenanya, atas nama direksi kami mengucapkan selamat menjalani pelatihan, dapatkan ilmunya dan implementasikan sebaik-baiknya untuk kemajuan perusahaan kita,” sambungnya.

Pembukaan kegiatan ini dihadiri oleh seluruh direksi dan pejabat Perumda Air Minum Kota Makassar.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video07 Mei 2025 23:11
VIDEO: Komisi III DPR Terima Aspirasi Advokat soal Ormas yang Meresahkan
SULSELSATU.com – Rapat Dengar pendapat Komisi III DPR RI dengan Perwakilan para Advokat anti-premanisme, Rabu (7/5/2025). Perwakilan Advokat itu...
Video07 Mei 2025 21:46
VIDEO: Ngaku Wartawan, Pria Ini Gerebek Wisma Demi Rayu Penghuni Berhubungan Badan
SULSELSATU.com – Seorang pria menghebohkan warga Bulukumba, Sulsel, setelah mengaku sebagai wartawan dan menggerebek kamar wisma. Aksinya yang viral...
Hukum07 Mei 2025 21:26
Kanwil Kemenkum Sulsel dan DPD PAPPRI Berkomitmen Lindungi Karya Musik Lokal
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komitmen perlindungan karya cipta musisi lokal menguat setelah Kepala Divisi Pelayanan Hukum Kanwil Kementerian Hukum...
Pendidikan07 Mei 2025 21:25
Persiapkan Dosen Muda Studi S3 ke Luar Negeri, Unismuh Siapkan Tes TOEFL ITP Bersama IIEF
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar resmi ditunjuk sebagai tuan rumah pelaksanaan Tes TOEFL ITP dalam rangkaian M...