Logo Sulselsatu

BI Sulsel dan Kodam XIV/Hasanuddin Sinergi Jaga Ketahanan Pangan Kendalikan Inflasi

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Rabu, 21 Desember 2022 12:22

BI Sulsel dan Kodam XIV/Hasanuddin mengubah lahan kosong jadi lahan pertanian untuk memperkuat ketahanan pangan (dokumen: istimewa)
BI Sulsel dan Kodam XIV/Hasanuddin mengubah lahan kosong jadi lahan pertanian untuk memperkuat ketahanan pangan (dokumen: istimewa)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pengendalian inflasi pangan menjadi penting untuk menjaga stabilitas harga dan meningkatkan ketahanan pangan, mendukung daya beli masyarakat dan pemulihan ekonomi nasional.

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Sulawesi Selatan (BI Sulsel) bersinergi dengan Kodam XIV Hasanuddin meresmikan Program Sinergi Ketahanan Pangan, Selasa (20/12/2022) di Dusun Panggentungan, Kelurahan Tamarunang, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa.

Kepala Perwakilan BI Sulsel Causa Iman Karana menyampaikan, langkah pengendalian inflasi pangan dapat dilakukan dari sisi supply, yaitu dengan mendorong produksi komoditas pangan strategis dan mendukung ketahanan pangan nasional secara integratif dan masif sehingga bisa mendukung terjaganya stabilitas pangan.

Baca Juga : World Book Day, BI Sulsel Talkshow Bersama Ratih Kumala dan Aan Mansyur Tingkatkan Minat Baca di Era Digital

“Bantuan yang diberikan melalui program ini adalah bibit dan benih tanaman pangan atau hortikultura dan perikanan, diantaranya cabai, jagung, tomat, terong serta benih ikan lele dan ikan nila. Ada tiga titik lokasi penyaluran yaitu lahan Somba Opu Kodim 1409/Gowa, lahan Markas Hubdam XIV Hasanuddin, dan lahan markas Yonif Raider 700 Kodam XIV Hasanuddin berupa,” ujarnya dalam keterangan resmi, Selasa, (20/12/2022).

Sementara itu, Kepala Staf Kodam XIV Hasanuddin Brigadir Jenderal TNI Danny Budiyanto menyampaikan bahwa pemanfaatan lahan kosong menjadi lahan pertanian pada implementasi program ini bertujuan untuk meningkatkan produksi pangan dengan harapan dapat turut meningkatkan produktivitas ekonomi masyarakat di sekitar lahan.

“Koordinasi antara BI Sulsel dengan Kodam XIV Hasanuddin sejalan dengan program-program unggulan TNI AD yang berdampak langsung terhadap kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara, seperti program Ketahanan Pangan TNI AD, TNI AD Manunggal Air, Bapak Asuh Stunting Babinsa Masuk Dapur, dan Kampung Pancasila,” ujarnya.

Baca Juga : Sektor Pertanian Sulsel Jadi Peluang Menjanjikan di Tengah Pusaran Perang Dagang Global

Pelaksanaan Program Sinergi Ketahanan Pangan tersebut merupakan tindak lanjut dari komitmen bersama BI Sulsel dan Kodam XIV Hasanuddin yang ditandatangani pada acara pencanangan Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) Sulsel di bulan Oktober 2022.

Melalui penguatan sinergi dan kolaborasi antar stakeholders terkait, diharapkan mampu berdampak lebih besar terhadap kesejahteraan masyarakat, meningkatkan ketahanan pangan serta membantu mengurangi inflasi komoditas pangan strategis di Sulsel.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar18 Juni 2025 22:43
Perkuat Sistem Distribusi, PDAM Makassar Gandeng STS dalam Penanganan NRW
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Plt Direktur Utama Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Makassar, Hamzah Ahmad, menerima kunjungan Presiden Direkt...
OPD18 Juni 2025 22:35
Camat Panakkukang Diduga Salahgunakan Wewenang, Dewan Soroti Penerbitan Sporadik di Tanah Sengketa
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota Komisi C DPRD Kota Makassar, Imam Musakkar, mengungkap dugaan penyalahgunaan wewenang yang dilakukan oleh Camat P...
Video18 Juni 2025 21:48
VIDEO: Penyitaan Uang Rp11,8 Triliun Terkait Kasus Korupsi Ekspor CPO
SULSELSATU.com – Tim Penuntut Umum dari Direktorat Penuntutan pada Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (JAM PIDSUS) melakukan penyitaan...
Pendidikan18 Juni 2025 20:22
Ketua Bawaslu Makassar Dede Arwinsyah Raih Gelar Doktor Hukum Usai Bahas Hak Politik Eks Narapidana
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Makassar, Dede Arwinsyah, resmi menyandang gelar doktor setelah menjalani sida...