Logo Sulselsatu

Yuk Servis di Honda AHASS, Ini Manfaat yang Bakal Anda Dapat

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Selasa, 27 Desember 2022 14:47

Servis motor di AHASS, konsumen akan dapat banyak manfaat (dokumen: istimewa).
Servis motor di AHASS, konsumen akan dapat banyak manfaat (dokumen: istimewa).

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) main dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Sulawesi Selatan, Barat, Tenggara, dan Ambon mengajak pengguna motor Honda untuk servis kendaraannya di bengkel resmi Honda AHASS.

Technical Service Manager Asmo Sulsel Ignatius Nindyatama menuturkan bahwa konsumen akan mendapatkan banyak keuntungan dan manfaat jika servis kendaraan di Honda AHASS.

Pertama kata Ignatius, peralatan servis di Honda AHASS sangat lengkap. Belum lagi, teknisi yang berada di Honda AHASS terlatih untuk menyervis sekaligus menjaga kendaraan tetap prima.

Baca Juga : Asmo Sulsel Sukses Gelar Safety Riding Competition 2025 di Makassar

“Perawatan kendaraan khususnya servis, harus dilakukan secara berkala. Dengan melakukan servis di Honda AHASS, tidak akan terjadi kesalahan diagnosis kerusakan komponen pada kendaraan,” kata Ignatius.

Adapun kelebihan kedua jika servis kendaraan di Honda AHASS, adalah konsumen tidak perlu khawatir ketika harus mengganti suku cadang. Itu karena keaslian suku cadang sangat terjamin.

“Suku cadang yang asli akan tahan lama. Hal ini tentu akan menghemat biaya perawatan kendaraan konsumen,” ucapnya.

Baca Juga : Media Exploration Asmo Sulsel Jajal Fitur dan Teknologi Terbaru New Honda PCX160

Selain itu, Ignatius menuturkan bahwa Honda AHASS memiliki pelayanan prima dan layanan customer service. Keberadaan customer service bakal memudahkan konsumen dalam memberikan keluhan, saran, dan komplen.

“Jadi, ayo kita servis kendaraan kita ke Honda AHASS. Biar motor Honda kalian tetap prima dan siap digunakan kapan saja dan ke mana saja,” ucapnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar07 Mei 2025 16:18
Efisiensi Anggaran Jadi Prioritas, Pemkot Makassar Tunda Sejumlah Proyek Fisik
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar di bawah kepemimpinan Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin menegaskan komitmennya untuk melak...
Aneka07 Mei 2025 14:19
Ratusan Biker Sulsel Riding ke Puncak Malino Rayakan Satu Dekade NMAX
Perayaan satu dekade NMAX di Indonesia yang bertajuk NMAX Experience: Ride A Decade oleh para biker MAXI Yamaha masih terus berlangsung di berbagai ko...
Bisnis07 Mei 2025 13:50
Indosat dan Wadhwani Foundation Siapkan Talenta Muda Lewat Pelatihan Berbasis AI
Memperingati Hari Pendidikan Nasional, Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) bekerja sama dengan Wadhwani Foundation (WF) meluncurkan program p...
News07 Mei 2025 13:34
Tiket Terjual Habis, 20 Ribu Pengunjung Siap Semarakkan Digiland 2025
TelkomGroup kembali menyelenggarakan Digiland 2025, perhelatan tahunan yang menjadi wadah kolaborasi teknologi, olahraga, edukasi, hingga hiburan dala...