Logo Sulselsatu

Barcelona Lolos ke Semifinal Copa del Rey Setelah Susah Payah Singkirkan Sociedad

Hendra
Hendra

Kamis, 26 Januari 2023 09:44

Ousmane Dembele selebrasi usai cetak gol ke gawang Real Sociedad di Copa del Rey. (Foto: Int)
Ousmane Dembele selebrasi usai cetak gol ke gawang Real Sociedad di Copa del Rey. (Foto: Int)

SULSELSATU.com, BARCELONA – Barcelona susah payah mengalahkan Real Sociedad di perempat final Copa de Rey. Padahal, tim lawan hanya 10 orang akibat kartu merah.

Blaugrana unggul 1-0 lewat gol Ousmane Dembele dan berhasil merebut tiket ke semifinal Copa del Rey.

Laga Barcelona melawan Sociedad dihelat di Camp Nou, Kamis (26/1/2023) dini hari Wita. Sociedad harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-40 menyusul kartu merah Brais Mendez.

Baca Juga : Senyum Sumringah Messi di PSG Usai Tangis Tinggalkan Barcelona

Barcelona yang tampil dominan sempat menjebol gawang Sociedad pada menit ke-11 lewat Robert Lewandowski.

Namun, gol dianulir oleh wasit karena bola sempat membentur Frenkie de Jong yang offside.

Setelah babak pertama berakhir 0-0, Barcelona memecah kebuntuan lebih dulu pada menit ke-52 lewat Dembele.

Baca Juga : Barcelona Umumkan Lionel Messi Resmi Tinggalkan Klub

Pemain internasional Prancis itu membobol gawang Sociedad lewat aksi individual masuk ke dalam kotak penalti. Sepakannya berhasil berbuah gol.

Gol Dembele merupakan satu-satunya gol yang tercipta pada pertandingan ini.

Susunan Pemain

Baca Juga : Rayu Messi, Barcelona Harus Tenang dan Sabar

Barcelona: Marc-Andre ter Stegen; Jules Kounde, Ronald Araujo, Andreas Christensen (Alonso 90+1′), Alejandro Balde (Raphinha 78′); Frenkie de Jong, Sergio Busquets, Pedri (Kessie 77′); Ousmane Dembele (Ansu Fati 84′), Robert Lewandowski, Gavi

Real Sociedad: Alex Remiro; Aritz Elustondo, Igor Zubeldia, Robin Le Normand, Diego Rico (Munoz 46′); Martín Zubimendi; Takefusa Kubo (Navarro 78′), Brais Mendez, Pablo Marin (Olasagasti 78′) Mikel Oyarzabal (Barrenetxea 46′); Alexander Sorloth (Fernandez 87′).

(*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Otomotif11 Mei 2025 19:05
Fazzio Modifest 2025 Bakal Berlangsung di TSM Makassar 28 Mei Mendatang
PT Suracojaya Abadimotor (SJAM), main diler sepeda motor Yamaha untuk Provinsi Sulawesi Selatan dan Barat (Sulselbar) kembali menyelenggarakan Fazzio ...
Sulsel11 Mei 2025 18:58
Bupati Husniah Kunjungi Masyarkat Miskin Ekstrem, Tinjau Proses Pembangunan Bedah Rumah
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa terus berkomitmen dalam mewujudkan Gowa yang semakin sejahtera....
Ekonomi11 Mei 2025 18:11
Kredit Produktif Masih Dominasi Penyaluran Kredit di Sulsel Posisi Maret 2025
Kredit produktif masih penyaluran kredit di Sulsel pada triwulan pertama 2025. Porsinya mencapai 57 persen dengan total Rp89,39 triliun selama year-on...
Ekonomi11 Mei 2025 17:31
Berbekal Pinjaman Modal dan Pendampingan BRI, Perempuan Tangguh Ini Dirikan Kelompok Wanita Tani di Kaki Gunung Ciremai
SULSELSATU.com, KUNINGAN – Dari sebuah desa kecil di kaki Gunung Ciremai, terselip sebuah cerita yang bertumpu pada perjuangan tiada lelah. Hayanah,...