Logo Sulselsatu

Surat Belum Keluar, KPU Jeneponto Lebih Dulu Rekrut Tenaga Pendukung Sekretariat PPK Tanpa Libatkan Komisioner

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Rabu, 01 Maret 2023 20:49

Tes wawancara Tenaga Pendukung Sekretariat PPK di Kabupaten Gowa (dokumen: istimewa)
Tes wawancara Tenaga Pendukung Sekretariat PPK di Kabupaten Gowa (dokumen: istimewa)

SULSELSATU.com, JENEPONTOKomisi Pemilihan umum (KPU) Kabupaten Jeneponto menggelar seleksi rekrutmen Tenaga Pendukung Sekretariat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Kabupaten Jeneponto. Hanya saja rekrutmen itu digelar sebelum surat edaran Sekretaris KPU Provinsi Sulawesi Selatan (KPU Sulsel) terbit.

Dari data yang diperoleh sulselsatu.com, surat edaran Sekretaris Provinsi Sulawesi Selatan Nomor:827/PP.04-SD/73/2023 baru di keluarkan tertanggal 27/02/2023 tentang pelaksanaan perekrutan tenaga pendukung sekretariat PPK.

Surat edaran ini dikeluarkan berdasarkan keputusan sekretaris jendral KPU nomor 123 tahun 2023, tentang pengangkatan tenaga pendukung sekretariat PPK pada sekretariat KPU kabupaten/kota dalam pemilihan umum (Pemilu) 2024. Surat edaran itu berisikan tentang tahapan rekrutmen Tenaga Pendukung Sekretariat PPK.

Baca Juga : KPU Sulsel Target Rekapitulasi Tingkat Provinsi Rampung 10 Maret

Dalam surat edaran tersebut dijelaskan, penelitian administrasi tanggal 2-3 Maret 2023 dan penetapan dan pengumuman hasil seleksi administrasi 5 Maret 2023.

Seleksi wawancara nanti tanggal 6-9 Maret 2023. Lenetapan hasil seleksi wawancara 10 Maret dan pengumuman hasil seleksi wawancara 11 Maret 2023.

Namun Berbeda dengan di KPU Kabupaten Jeneponto, sesuai lampiran pengumuman lowangan pendaftaran tenaga pendukung PPK nomo 85/SDM.02.1-Pu/7304/2023. Pendaftaran dan penyampaian dokumen lamaran dikeluarkan pada tanggal 23-25 Februari 2023.

Baca Juga : Diinisiasi Pj Gubernur Sulsel, Satgas Kesehatan TPS Sukses Bertugas Bantu Petugas Pemilu

Dalam lampiran pengumuman itu terlihat pelaksanaan wawancara tanggal 1-4 Maret 2023 dan pengumuman lulus seleksi tenaga pendukung PPK 5 Maret 2023. Hal ini tentu sangat berbeda jauh dengan surat edaran Sekretaris KPU Sulsel.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Panitia Seleksi rekrutmen Tenaga Pendukung Sekretariat PPK, Arsyad kepada sulselsatu.com, Rabu (01/03/2023) membenarkan adanya ketidak sinkronan tahapan rekrutmen yang dikeluarkan oleh sekretariat KPU Provinsi Sulawesi dan Jeneponto.

“Jadi kita mengacu di surat sekjen KPU RI dan kemudian hasil rapat koordinasi kemarin. Jadi kemungkinan untuk pengumuman akhir kita menyusuaikan dengan jadwal KPU provinsi,” ujar Arsyad.

Baca Juga : KPU Sulsel Beberkan Penyebab Undangan Memilih Lambat Terdistribusi

Ia juga tidak menampik kalau terjadi ketidak samaan jadwal yang dikeluarkan oleh sekretaris KPU provinsi Jawa barat.

“Memang (tidak Sama red) tapi itu tidak masalah, jadi hasil koordinasi kita memang itu tidak ada masalah, mau menyusuaikan jadwal provinsi boleh. Jadi Kemungkinan besar kita di kabupaten Jeneponto, kita starnya duluan tapi finalnya bersamaan,”pungkasnya.

Ditanya terkait apakah benar Komisioner KPU Jeneponto tidak dilibatkan dalam rekrutmen ini, Arsyad membenarkan isu tersebut.

Baca Juga : Pemilu di Sulsel Diprediksi Aman dan Lancar, Nyaris Tak Ada Kendala

“Kalau koordinasi tetap kita jalan namun untuk pelibatan itu sesuai surat sekjen, hanya di sekretariat. Dan tidak ada pelibatan komisioner hanya sebatas koordinasi,” katanya.

Sementara salah satu komisioner KPU Kabupaten Jeneponto, Mustari mengatakan tak ada koordinasi maupun keterlibatannya dalam rekrutmen Tenaga Pendukung Sekretariat PPK.

“Tidak ada,” katanya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Dedi
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

News12 Mei 2024 21:21
Pj Gubernur Sulsel Pastikan Pembangunan Stadion Sudiang Telah Dianggarkan di APBN
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pembangunan Stadion Sudiang telah resmi dianggarkan di Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Penjabat Gubern...
Makassar12 Mei 2024 20:44
Lepas Kloter 1 Jemaah Haji Embarkasi Makassar, Pj Gubernur: Luruskan Niat Hanya untuk Beribadah
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dalam suasana yang penuh haru dan semangat, Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Bahtiar Baharuddin, resmi melepas Cal...
Politik12 Mei 2024 20:32
Rakhmat Kasim Bertemu Rahmat Masri Bandaso di Jakarta, Potensi Berpaket di Pilwali Palopo
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dinamika politik menjelang Pilwali di Kota Palopo semakin meningkat. Setelah beberapa bakal calon telah memasang atri...
OPD12 Mei 2024 20:10
Cicu Atensi Khusus Jalan Hertasning, Minta Pemprov Segera Lakukan Perbaikan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Belum lama ini ruas jalan yang berada di Letjend Hertasning Kota Makassar Sulawesi Selatan (Sulsel) kembali memakan k...