Logo Sulselsatu

Segera Diresmikan, Taufan Pawe Harap Jalur KA Makassar-Parepare Tunjang Ekonomi Masyarakat

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Senin, 06 Maret 2023 10:01

Wali Kota Parepare Taufan Pawe (dokumen: istimewa)
Wali Kota Parepare Taufan Pawe (dokumen: istimewa)

SULSELSATU.com, PAREPAREJalur Kereta Api (KA) perintis lintas Makassar – Parepare akan segera diresmikan pada bulan Maret tahun ini.

Hal itu disampaikan Direktur Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Republik Indonesia, Risal Wasal, beberapa waktu lalu.

“Seluruh stasiun telah siap, dan unit kereta sementara dalam pengiriman dari Madiun. Insya Allah, bulan Maret sudah diresmikan,” ungkapnya.

Baca Juga : Taufan Pawe Optimistis IKN Siap Jadi Ibu Kota Politik pada 2028

Hal itu pun disambut baik oleh Wali Kota Parepare Taufan Pawe. Menurutnya, diresmikannya jalur tersebut akan menjadi penunjang ekonomi baru bagi masyarakat, khususnya yang berada di wilayah sekitar.

“Kita harap ini akan menjadi titik perekonomian baru di Parepare, khususnya di Wilayah Bacukiki. Semoga menjadi keberkahan bagi masyarakat kita,” harap dia.

Gubernur Sulsel, Andi Sudirman, sebelumnya juga telah melakukan rapat bersama Menteri Perhubungan RI, Budi Karya Sumadi, terkait progres pembangunan jalur KA Makassar-Parepare.

Baca Juga : Taufan Pawe Serukan Gotong Royong Hadapi Bencana Sumatera-Aceh di Acara HUT Golkar

Diketahui, jalur kereta sepanjang 145 Km ini pertama kali pemasangan rel pada tahun 2015.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Andi Fardi
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar29 Januari 2026 13:46
Wali Kota Makassar Minta RKPD 2027 Fokus pada Dampak dan Keberlanjutan
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar mulai mematangkan arah pembangunan tahun 2027 melalui Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal ...
Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....