Logo Sulselsatu

Pokja PAUD Barru Gelar Gebyar Paud, Hasnah Syam Ajak Generasi Cinta Al-Qur’an

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Jumat, 14 April 2023 10:07

Gebyar PAUD Ramadan Kabupaten Barru (Foto: Istimewa).
Gebyar PAUD Ramadan Kabupaten Barru (Foto: Istimewa).

SULSELSATU.com, BARRU – Kelompok Kerja (Pokja) Bunda PAUD Kabupaten Barru mengelar Gebyar PAUD Ramadan 1444 H di Baruga Singkerru Adae Rumah Jabatan Bupati Barru, Kamis (13/4/2023).

Ketua Bunda PAUD Kabupaten Barru Hasnah Syam mengawali sambutannya dengan menyampaikan rasa syukurnya atas gelaran Gebyar PAUD Ramadan 1444 H yang sudah masuk tahun kedua.

Bunda PAUD Hasnah Syam mengatakan, yang menjadi pertimbangan dalam melaksanakan kegiatan adalah untuk bersilaturahim juga sejak dini mengajarkan anak-anak untuk mencintai Al-Qur’an.

Baca Juga : Program TJSL PLN Berikan Dampak Nyata Bagi Kesejahteraan Petani Desa Lampoko

Lanjut Ketua TP PKK Barru itu, adalah bagaimana di Ramadan ini bisa berupaya meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT. Menuntun anak-anak dari dari kecil mendidik mereka mencintai Al-Qur’an.

“Saya bersyukur bahwa di Kabupaten Barru ini telah berdiri banyak pondok-pondok tahfis sebagai tempat-tempat untuk menghafal AlQur’an sehingga kedepan akan lahir hafiz dan hafizha,” ujar Hasnah Syam.

Dirinya menegaskan bahwa yang hadir di sini adalah anak yang sholeh dan sholeha pilihan dari kecamatan masing-masing. Jadi siapapun nanti yang menjadi juaranya tidak menjadi masalah karena mereka sudah mendapatkan juara ditempatnya sendiri.

Baca Juga : Integrasi Ekowisata dan Inovasi Produk Bandeng di Barru Dorong Pengambangan Potensi Lokal

Sebelumnya, Ketua Pokja Bunda PAUD Barru drg. Hj. Ulfah Nurul Huda Suardi, MARS melaporkan, Peserta Gebyar PAUD Ramadhan merupakan perwakilan dari setiap POKJA PAUD Kecamatan masing masing tiga untuk setiap lomba dan partisipan dari Kementerian Agama Kabupaten Barru sebanyak 2, dengan rincian untuk Lomba Adzan: 22
dan Hafalan Surah surah pendek: 22.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Asriadi Rijal
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...