Logo Sulselsatu

PDAM Kota Makassar dan UIN Alauddin Makassar Workshop Laporan Naskah Akademik Pengelolaan Air Limbah Domestik

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Rabu, 14 Juni 2023 17:07

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSARPerumda Air Minum Kota Makassar terus gencar melakukan persiapan jelang pengelolaan air limbah domestik Kota Makassar yang direncanakan akan diresmikan akhir tahun 2023 mendatang.

Salah satu tahapan adalah menggelar workshop bersama dengan UIN Alauddin jelang finalisasi naskah akademik pengelolaan air limbah domestik.

Finalisasi naskah akademik ini guna perancangan Peraturan Daerah pengelolaan air limbah domestik pengganti Peraturan Daerah Kota Makassar No.1 tahun 2016 tentang Pengelolaan Air Limbah Domestik.

Baca Juga : 73 BTS 5G Telkomsel Kini Tersebar di Makassar

Ketua Lembaga Pusat Studi Lingkungan dan Kependudukan UIN Alauddin Makassar Nursyam Aksa mengucapkan terima kasih ke PDAM Kota Makassar yang memberikan kepercayaan kepada pihaknya untuk terlibat dalam penyusunan naskah akademik pengelolaan air limbah domestik Kota Makassar.

“Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, kita dapat melahirkan suatu peraturan daerah tentang IPAL sehingga nantinya akan menjadi pedoman dalam rangka kegiatan IPAL itu sendiri,” ucap Nursyam.

Direktur Utama Perumda Air Minum Kota Makassar Beni Iskandar membuka kegiatan secara resmi mengatakan bahwa mengelola air limbah menjadi challenge tersendiri karena akan mengelola IPAL Losari.

Baca Juga : Vasaka Hotel Makassar Hadirkan Layanan Antar Jemput Bandara

“Kami berharap workshop ini akan menghasilkan rumusan yang lebih memperkuat Bagian Air Limbah Perumda Air Minum Kota Makassar dalam pengelolaan IPAL nantinya,” tutur Beni.

Dalam workshop tersebut turut hadir Direksi Perumda Air Minum Kota Makassar yaitu Direktur Umum dan Pelayanan Indira Mulyasari, Direktur PAL Ayman Adnan, Direktur Keuangan Satriani Ulfiah, para pejabat struktural Perumda Air Minum Kota Makassar.

Hadir pula beberapa undangan seperti Bagian Hukum Pemerintah Kota Makassar, Bagian Perekonomian dan Pembangunan Pemerintah Kota Makassar, Iuwash Tangguh, Ombudsman, Para Camat dan Lurah Terkait, serta beberapa undangan lainnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel06 Mei 2025 17:37
Persoalan Bendungan Jenelata, Wabup Gowa Harap Gubernur Sulsel Percepat Izin Lahan
Wakil Bupati Gowa Darmawangsyah Muin menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Investasi Sulsel di Ruang Rapat Pimpinan Kan...
Berita Utama06 Mei 2025 17:30
Munafri Arifuddin Percepat Pemilihan RT di Makassar, Target Rampung Juni 2025
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menargetkan pelaksanaan pemilihan Ketua Rukun Tetangga (RT) dilaksanakan paling lambat bulan ...
Bisnis06 Mei 2025 17:15
Hadapi Persaingan Industri, XL Axiata Catat 1,2 Juta Penambahan Pelanggan Kuartal Pertama 2025
PT XLSMART Telecom Sejahtera Tbk (XLSMART) mengumumkan pencapaian kinerja sebelum merger (pra-merger) XL Axiata periode kuartal pertama 2025....
News06 Mei 2025 16:49
Iduladha Versi Muhammadiyah 6 Juni 2025, Ini Penjelasan Astronomisnya
SULSELSATU.com — Pimpinan Pusat Muhammadiyah resmi menetapkan Hari Raya Iduladha 1446 Hijriah jatuh pada Jumat, 6 Juni 2025. Keputusan ini diambil b...