Logo Sulselsatu

Fatmawati Rusdi Masuk Daftar Tokoh Perempuan Berpengaruh di Indonesia

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Selasa, 29 Agustus 2023 14:13

Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi masuk daftar wanita berpengaruh di Indonesia (Foto: Istimewa)
Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi masuk daftar wanita berpengaruh di Indonesia (Foto: Istimewa)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi tercatat masuk dalam daftar perempuan berpengaruh di Indonesia versi portal media Dream.co.id.

Fatmawati menyabet kategori Influential In Female Leadership atau pemimpin perempuan yang berpengaruh.

Kegiatan ini dihadiri oleh Deputi V Kantor Kepala Staf Presiden (KSP), Jaleswari Pramodhawardani, Staf Ahli Menteri Bidang Komunikasi dan Media Massa, Prof Dr. Widodo Miktiyo.

Baca Juga : NasDem Sulsel Siapkan Arham Basmin, Tasming Hamid dan Yusuf Ritangnga Maju Pilkada

Apresiasi diberikan langsung oleh Deputi V Kantor Kepala Staf Presiden (KSP), Jaleswari Pramodhawardani, pada malam Apresiasi Perempuan Berpengaruh, di Hotel Aryaduta Menteng, Jakarta, Senin (28/8/2023).

Karenanya, Fatmawati Rusdi berterima kasih atas dipilihnya masuk sebagai perempuan yang berpengaruh.

Ia mengaku bangga karena di zaman sekarang perempuan berangsur-angsu mempunyai kesempatan meskipun tidak seluas laki-laki.

Baca Juga : Cicu Klaim Fatmawati Rusdi Bakal Diusung NasDem Maju Pilwali Makassar

“Alhamdulillah atas apresiasinya. Perempuan memiliki tantangan terbesar dalam kepemimpinan khususnya di politik dan pemerintahan. Karena, kita masih menganut sistem patriarki kesempatan perempuan untuk menjadi pemimpin masih terbatasi karena persepsi masyarakat mengenai pembagian peran antara laki-laki dan perempuan, yang cenderung bias ke arah membatasi peran perempuan pada urusan rumah tangga,” ucap Fatmawati.

Torehan yang dicapai Fatmawati ini membuat ia berpesan kepada generasi penerus bangsa untuk jangan bosan-bosan menggali potensi dalam diri dan meningkatkan skill.

“Harus berjuang dan percaya diri. Tak peduli berasal dari mana dan lahir di mana tapi generasi penerus khususnya perempuan harus punya tekad dan keinginan yang kokoh untuk mewujudkan cita-citanya,” ajak Fatmawati.

Baca Juga : Relawan APPATTASA Berhasil Kumpulkan Sampah Hingga 18 Ton di Kelurahan Cambayya Kota Makassar

Dream.co.id memiliki penilaian tersendiri dalam menentukan list perempuan berpengaruh. Daftar itu mewakili perempuan dalam beberapa kategori yaitu bisnis, keuangan, media dan pemimpin dan politik.

Para wanita berpengaruh yang masuk dalam daftar tersebut, dinilai Dream.co.id mampu menghasilkan pengaruh di sektornya masing-masing. Mereka dinilai memiliki pandangan yang modern dan visioner.

Selain Fatmawati Rusdi, berikut deretan yang masuk dalam daftar perempuan berpengaruh yakni Dr. Ninik Rahayu, Ketua Dewan Pers, Wakil Ketua I Tim Penggerak PKK Provinsi Kalimantan Timur, Erni Makmur, Wali Kota Semarang, Hevearita G. Rahayu, Ketua Umum Apindo, Shinta W Kamdani, Wakil Direktur Utama PT Bank Mandiri, Alexandra Askandar.

Baca Juga : Dalam Sehari Terjadi 22 Pohon Tumbang Akibat Angin Kencang di Makassar

Tak lupa juga Fatmawati berterimakasih kepada Dream.co.id dan Diadona.co sebagai platform yang menyebarluaskan kerja-kerja baik seluruh pihak yang terlibat.

“Kami berharap support media online semuanya tetap dapat berlanjut menyebarluaskan program-program Pemerintah Kota Makassar dengan baik,” harap Fatmawati.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Andi Baso Mappanyompa
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Berita Utama28 April 2024 20:36
Semarak Hari Jadi Jeneponto ke-161 Tahun, Ribuan Warga Hadiri Jalan Sehat
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Dalamrangka memperingati Hari jadi ke- 161 tahun, Pemerintah Kabupaten Jeneponto menggelar acara jalan sehat dirangk...
Politik28 April 2024 20:35
Andi Seto Dapat Dukungan Lembaga Adat Kerajaan Tallo Maju Pilwali Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tokoh adat Makassar Syarifuddin Daeng Punna yang akrab disapa SaDap menjagokan kader Gerindra, Andi Seto Gadhista Asa...
Teknologi28 April 2024 19:51
LG Raih TKDN, Siap Dukung Digital Display Untuk Bisnis dan Dunia Pendidikan
PT LG Electronics Indonesia (LG) baru saja mengumumkan pencapaian Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) bagi dua kategori produknya....
Pendidikan28 April 2024 19:34
LAZ Hadji Kalla Sosialisasi Program Beasiswa KALLA di Unhas
Yayasan Hadji Kalla melalui LAZ (Lembaga Amil Zakat) Hadji Kalla mengadakan sosialisasi program Beasiswa KALLA bersama para penerima manfaat beasiswa ...