Logo Sulselsatu

Proyeksi Ekonomi Sulsel Tumbuh Hingga 5,5 Persen 2024, Didorong Pengembangan Kawasan Industri

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 30 November 2023 18:12

Pertemuan Tahunan BI Sulsel di Claro Makassar. Foto: Sri Wahyu Diastuti/Sulselsatu.com
Pertemuan Tahunan BI Sulsel di Claro Makassar. Foto: Sri Wahyu Diastuti/Sulselsatu.com

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Perekonomian Sulsel dinilai memiliki potensi dan modal yang besar untuk dapat tumbuh lebih kuat di tahun 2024. Proyeksi ekonomi Sulsel 2024 tumbuh kuat hingga 5,5 persen.

Deputi Direktur BI Sulsel Firdauz Muttaqin menjelaskan, ekonomi Sulsel bisa tumbuh kuat ditunjukkan oleh pengembangan kawasan industri dan perbaikan infrastruktur energi dan transportasi logistik sebagai new source of growth.

“Sumber daya alam yang melimpah di sektor pertanian dan pertambangan yang ditopang oleh sektor industri pengolahan, perdagangan, dan jasa-jasa yang kuat diperkirakan dapat menjadi motor pertumbuhan ekonomi Sulsel,” kata Firdauz, Rabu (29/11/2023).

Baca Juga : BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen

Firdauz menjelaskan, nikel sebagai komoditas unggulan Sulsel diyakini memiliki daya saing ekspor yang baik dan mendukung kebijakan hilirisasi nasional.

Peningkatan target produksi padi dan keberlanjutan program Mandiri Benih diharapkan mendukung peran Sulsel sebagai lumbung pangan Nasional

“Inflasi Sulsel yang tetap terjaga pada rentang sasaran inflasi nasional 2,5+ 1 persen. Komitmen penguatan sinergi bersama menjadi kunci dalam mendorong pertumbuhan ekonomi, penguatan digitalisasi yang inklusif, serta pengendalian inflasi daerah,” tutur Firdauz.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...