SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto akan melelang tujuh jabatan yang lowong pasca pelantikan pejabat lingkup pemerihtah Kota Makassar di Anjungan City Of Makassar, Rabu (3/1/2024).
Danny Pomanto sapaan akrabnya, telah melantik 34 pejabat eselon II, 12 pejabat bergeser ke jabatan baru sedangkan sisanya 22 pejabat tetap. Sementara tujuh jabatan masih lowong.
“Ada tujuh jabatan lowong (eselon II), kita lelang habis ini. Ada beberapa administrasi yang harus kita selesaikan,” kata Danny saat diwawancara usai pelantikan.
Baca Juga : Puluhan Tahun PSU Belum Diserahkan, Pemkot Makassar Ultimatum Pihak PT GMTD
Tujuh jabatan lowong yang akan dilelang yaitu Dinas Pemuda dan Olahraga, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Ketahanan Pangan. Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Dinas Sosial, Satpol PP, serta Dinas Komunikasi dan Informatika.
Rencananya Danny Pomanto akan melelang tujuh jabatan tersebut minggu depan.
“Yang kosong akan dilelang minggu depan,” ujar Danny Pomanto.
Baca Juga : Jembatan Kembar Barombong Disiapkan, Pemkot Makassar Rampungkan Urusan Lahan
Selain itu, Danny Pomanto berpesan kepada pejabat yang baru saja dilantik menyampaikan selamat atas amanah yang baru diemban.
“Jangan sia-siakan amanah ini, isi waktu demi waktu bahkan 24 jam tanggungjawab kebaikan yang diamanahkan kepada kita dengan sebaik-baiknya,” pungkas Danny Pomanto.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News







Komentar