Logo Sulselsatu

Meski Salat, Inilah Golongan yang Ditolak Amalannya

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Senin, 08 Januari 2024 14:52

Golongan orang yang meski salat, amalannya tertotal. Foto: Istimewa
Golongan orang yang meski salat, amalannya tertotal. Foto: Istimewa

SULSELSATU.com – Ternyata, meski salat, ada sejumlah golongan yang tidak diterima amalannya. Salat yang dikerjakan namun untuk menarik perhatian manusia, maka Allah SWT akan menolak amal ibadahnya.

Dalam Al-Qur’an surat Al-Bayyinah ayat 5 dijelaskan bahwa syarat diterimanya amal ibadah adalah niat yang ikhlas.

وَمَآ أُمِرُوٓا۟ إِلَّا لِيَعْبُدُوا۟ ٱللَّهَ مُخْلِصِينَ لَهُ ٱلدِّينَ حُنَفَآءَ وَيُقِيمُوا۟ ٱلصَّلَوٰةَ وَيُؤْتُوا۟ ٱلزَّكَوٰةَ ۚ وَذَٰلِكَ دِينُ ٱلْقَيِّمَةِ

Baca Juga : Daftar Nama yang Dilarang Rasulullah SAW untuk Diberikan kepada Anak

Artinya: “Padahal mereka tidak disuruh kecuali supaya menyembah Allah dengan memurnikan ketaatan kepada-Nya dalam (menjalankan) agama yang lurus, dan supaya mereka mendirikan shalat dan menunaikan zakat; dan yang demikian itulah agama yang lurus.”

Dikutip dari detikcom, Senin (1/8/2024), salat menjadi amalan yang pertama dihisab di akhirat kelak. Hal ini sebagaimana dijelaskan Rasulullah SAW dalam hadits,

“Sesungguhnya amal yang pertama kali dihisab pada seorang hamba pada hari kiamat adalah sholatnya. Maka, jika sholatnya baik, sungguh ia telah beruntung dan berhasil. Dan jika sholatnya rusak, sungguh ia telah gagal dan rugi. Jika berkurang sedikit dari sholat wajibnya, maka Allah Ta’ala berfirman, ‘Lihatlah apakah hamba-Ku memiliki sholat sunnah.’ Maka disempurnakanlah apa yang kurang dari sholat wajibnya. Kemudian begitu pula dengan seluruh amalnya,” (HR Tirmidzi).

Baca Juga : Pimpinan Kelompok Khilafatul Islam Ditetapkan Tersangka, Ini Rekam Jejaknya

Golongan Orang yang Sholatnya Tidak Diterima
Dari Kitab Nashaihul ‘Ibad Syarh Al Munabbihaat ‘Alal Isti’daad Li Yaumil Ma’aad karya Muhammad Nawawi bin ‘Umar Al-Jawi berikut beberapa golongan orang yang sholat namun amalnya tertolak:

Rasulullah SAW bersabda,

عشرة نفر لن يقبل الله تعالى صلاتهم

Baca Juga : Aktivis Islam di Makassar Dukung Penangkapan Pimpinan Khilafatul Muslimin

Artinya: “Sepuluh orang yang sholatnya tidak diterima Allah SWT,”

Rasulullah SAW juga merinci satu persatu golongan tersebut, antara lain:

  1. Orang yang sholat sendirian tanpa membaca surat Al Fatihah
  2. Orang yang tidak mengeluarkan zakat
  3. Orang yang mengimami sholat suatu kaum, sementara kaum itu benci
  4. Budak yang melarikan diri dari tuannya
  5. Peminum arak, khamr, atau minuman yang memabukkan
  6. Istri yang bermalam, sementara suaminya tidak ridha kepadanya
  7. Wanita merdeka yang sholat tanpa memakai kerudung
  8. Pemakan riba
  9. Pemimpin yang zalim
  10. Orang yang biasa melakukan sholat, namun sholatnya tidak mampu mencegah dirinya dari kekejian dan kemungkaran, sehingga dia semakin jauh dari Allah SWT

Dalam riwayat lain, Ibnu Abbas RA melalui hadits yang dihasankan oleh Syaikh Al-Albani dalam Misykat Al-Mashobiih, dikatakan bahwa Rasulullah pernah bersabda terkait tiga kelompok yang tidak diterima sholatnya, yaitu:

Baca Juga : VIDEO: Salut, Pemotor Ini Matikan Kendaraanya Saat Lewati Pedagang Keliling yang Salat

ثَلَاثَةٌ لَا تَرْتَفِعُ صَلَاتُهُمْ فَوْقَ رُءُوسِهِمْ شِبْرًا رَجُلٌ أَمَّ قَوْمًا وَهُمْ لَهُ كَارِهُونَ وَامْرَأَةٌ بَاتَتْ وَزَوْجُهَا عَلَيْهَا سَاخِطٌ وَأَخَوَانِ مُتَصَارِمَانِ‬

Artinya: “Terdapat tiga kelompok yang sholatnya tidak terangkat meskipun hanya sejengkal dari atas kepalanya (tidak diterima oleh Allah SWT). Ketiga golongan tersebut pertama, orang yang mengimami sebuah kamu akan tetapi kaum itu membencinya. Kedua, istri yang tidur sementara suaminya sedang marah kepadanya. Ketiga, dua saudara yang saling mendiamkan (memutuskan hubungan),” (HR Ibnu Majah)

Golongan Orang yang Mendapat Keutamaan amal Ibadah
Orang-orang yang melakukan amal kebaikan dengan ikhlas dan semata-mata sebagai tanda ketakwaan kepada Allah SWT akan mendapatkan balasan yang setimpal.

Baca Juga : VIDEO: Banjir Pujian, Pramugari Tayamun dan Salat di Pesawat

Allah SWT berfirman dalam surat Al-Mukminun ayat 57-61,

إِنَّ ٱلَّذِينَ هُم مِّنْ خَشْيَةِ رَبِّهِم مُّشْفِقُونَ

وَٱلَّذِينَ هُم بِـَٔايَٰتِ رَبِّهِمْ يُؤْمِنُونَ

وَٱلَّذِينَ هُم بِرَبِّهِمْ لَا يُشْرِكُونَ

وَٱلَّذِينَ يُؤْتُونَ مَآ ءَاتَوا۟ وَّقُلُوبُهُمْ وَجِلَةٌ أَنَّهُمْ إِلَىٰ رَبِّهِمْ رَٰجِعُونَ

أُو۟لَٰٓئِكَ يُسَٰرِعُونَ فِى ٱلْخَيْرَٰتِ وَهُمْ لَهَا سَٰبِقُونَ

Artinya: Sesungguhnya orang-orang yang berhati-hati karena takut akan (azab) Tuhan mereka. Dan orang-orang yang beriman dengan ayat-ayat Tuhan mereka. Dan orang-orang yang tidak mempersekutukan dengan Tuhan mereka (sesuatu apapun). Dan orang-orang yang memberikan apa yang telah mereka berikan, dengan hati yang takut, (karena mereka tahu bahwa) sesungguhnya mereka akan kembali kepada Tuhan mereka. Mereka itu bersegera untuk mendapat kebaikan-kebaikan, dan merekalah orang-orang yang segera memperolehnya.

Dari Aisyah, ia berkata, “Aku pernah bertanya kepada Rasulullah SAW tentang ayat ini: “Dan orang-orang telah memberikan apa yang telah mereka berikan dengan hati yang takut.” Aisyah bertanya, “Apakah mereka itu orang yang meminum khamr dan berlebih-lebihan?”

Rasulullah SAW menjawab, “Tidak wahai putri Ash Shiddiq. Tetapi mereka adalah orang-orang yang berpuasa, sholat dan mengeluarkan sedekah, sedang mereka takut amalnya tidak diterima. Mereka inilah orang-orang yang bersegera mengerjakan kebaikan.”

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...