Logo Sulselsatu

Kalla Institute Gelar Kuliah Umum dan Hadirkan Praktisi Retail Jadi Pembicara

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 18 Januari 2024 18:08

Peserta kuliah umum Kalla Institute. Foto: Istimewa
Peserta kuliah umum Kalla Institute. Foto: Istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Program Studi Manajemen Retail berkolaborasi dengan Himpunan Mahasiswa Kalla Institute melaksanakan kuliah umum bertajuk Retail What They Do? Chapter 2. Kegiatan ini berlangsung di ruang Auditorium Kampus Kalla Institute, Rabu (17/1/2023).

Dalam kuliah umum tersebut, Kalla Institute menghadirkan Muhammad Akbar sebagai pembicara yang merupakan Head of Operation PT. Ruang Satu Rasa (TASTEA).

Sebelumnya, kuliah umum chapter 1 yang digelar Kalla Institute menghadirkan Hertasning Galesong selaku TSM East Indonesia di PT. Godrej Indonesia.

Baca Juga : Kalla Institute Wujudkan Ekosistem Kerja Inklusif, Terima Dua Peserta Magang Disabilitas

Selain diikuti oleh mahasiswa Kalla Institute, kuliah umum juga dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Kalla Institute, Anhar Januar Malik, Ketua Prodi Manajemen Retail Kalla Institute, Rahmat Syarif, para dosen dan beberapa sivitas akademik Kalla Institute.

Ketua Prodi Manajemen Retail Kalla Institute Rahmat Syarif mengatakan, kuliah umum ini merupakan kegiatan berkelanjutan yang diadakan oleh Prodi Manajemen Retail Kalla Institute.

Kalla Institute dalam setiap chapter-nya menghadirkan praktisi dari berbagai profesi retail yang bertujuan untuk memperkenalkan mahasiswa tentang beragam profesi yang ada di industri retail.

Baca Juga : Siapkan Talenta Muda Adaptif di Dunia Kerja, Kalla Institute Gelar Kompetisi Pelajar dan Kuliah Praktisi

“Kuliah tamu ini diadakan untuk memberikan mahasiswa gambaran akan potensi karir yang dapat mereka tempuh saat lulus dari jurusan Manajemen Retail. Banyak insight yang didapatkan mahasiswa, dimana memberikan pemahaman yang mendalam tentang berbagai aspek kehidupan,” ucap Rahmat.

Lebih lanjut Rahmat menjelaskan, kuliah tamu ini akan membuka peluang bagi Kalla Institute untuk dapat menjalin kerjasama baik antara prodi Manajemen Retail dan eksternal.

“Selain mahasiswa dibekali dengan program magang, kuliah tamu ini maka akan semakin mendekatkan mahasiswa dengan dunia kerja secara riil. Kuliah umum ini diharapkan dapat membuka wawasan mahasiswa program studi manajemen retail, juga menjadi jembatan bagi mahasiswa program studi lainnya di Kalla Institute yang ingin lebih dekat dengan bidang profesi manajemen retail,” tutupnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...