Logo Sulselsatu

Dokter Ichal Tawarkan Program Kesehatan Gratis ke Warga Dapil Makassar 1

Asrul
Asrul

Senin, 29 Januari 2024 14:44

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Caleg DPRD Makassar dari PKB Fahrizal Arrahman Husain menawarkan program kesehatan gratis bagi warga yang berada di Dapil 1 meliputi Kecamatan Makassar, Rappocini dan Ujung Pandang.

Pria yang akrab disama dokter Ichal itu di masa kampanye ini telah rutin menemui warga untuk menggelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG).

Terbaru dokter Ichal bersama dengan timnya menggelar PKG di Kelurahan Maccini Gusung, Kecamatan Makassar yang dihadiri kurang lebih 120 orang.

Baca Juga : Fahrizal Arrahman Soroti Kondisi Lapangan Karebosi, Desak Pembenahan Segera Masuk Prioritas Anggaran

“Jadi ini adalah program andalan t1mcal selama masa kampanye, yaitu pemeriksaan kesehatan secara gratis. Jadi PKG ini bukan hanya dianmnesis, tapi kita periksa juga tekanan darah, gula darah, asam urat, dan kolestrol. Setelah itu baru kita diagnosis dan diberi obat sesuai diagnosisnya,” jelas dokter Ichal, Senin (29/1/2024).

Caleg andalan PKB nomor urut 1 itu menyampaikan bahwa, pihaknya juga menyampaikan ke warga bahwa bila diberi amanah menjadi wakil rakyat di DPRD Makassar, program ini akan terus berlanjut.

“Kegiatan ini sengaja kita adakan, karena tim kami memiliki visi kedepan jika Insha Allah saya terpilih, yaitu suatu aplikasi kesehatan yang bisa digunakn warga Kota Makassar khususnya dapil 1 untuk brkonsultasi langsung dengan saya ataupun tim dokter kami secara gratis hanya dengan login menggunakan nomor KTP,” ungkapnya.

Baca Juga : Fahrizal Arrahman Dukung Pemerataan Pendidikan dan Setuju Larangan Perpisahan Sekolah Berbayar

“Dan saya juga selalu sampaikan ke warga bahwa inilah yang bisa saya tawarkan ke warga Dapil 1, karena inilah basic saya, jadi saya menawarkan program kesehatan ini,” sambungnya.

Untuk diketahui, saat ini PKB Makassar belum punya perwakilan di DPRD Makassar khususnya Dapil 1, dokter Ichal diharapkan bisa menjadi angin segar yang diharapkan bisa terpilih pada Pemilu 2024 ini.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....