Logo Sulselsatu

Ulang Tahun ke-60, Danny Pomanto Sebut Prestasi Tertinggi adalah Memperistri Indira Yusuf Ismail

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Selasa, 30 Januari 2024 11:36

Danny Pomanto rayakan ulang tahun ke-60 didampingi istri Indira Jusuf Ismail. Foto: Istimewa
Danny Pomanto rayakan ulang tahun ke-60 didampingi istri Indira Jusuf Ismail. Foto: Istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto merayakan ulang tahun ke-60 didampingi istri tercintanya, Indira Yusuf Ismail di kediamannya Jalan Amirullah, Selasa (30/1/2024).

Pada kesempatan istimewa ini, Danny Pomanto menyampaikan rasa terima kasih mendalam kepada istrinya. Beliau mengakui bahwa segala prestasi yang dicapainya tak akan terwujud tanpa dukungan dan dedikasi Indira.

Ia mengungkapkan bahwa keberhasilannya yang paling luar biasa adalah memperistri Indira. Menjadi suami Indira Jusuf Ismail adalah pencapaian tertingginya.

Baca Juga : Puluhan Tahun PSU Belum Diserahkan, Pemkot Makassar Ultimatum Pihak PT GMTD

“Semua usaha tidak akan seperti ini tanpa dukungan istri tercinta, ibu Indira. Karena saya kira prestasi saya paling tinggi adalah bisa memperistri ibu Indira. Bagaimana bisa anak lorong odo anak Bau Massepe. Jadi itu prestasi saya paling tinggi,” ungkapnya di hadapan Indira.

Indira Yusuf Ismail juga turut berperan penting dalam perayaan tersebut. Sebagai istri, kehadirannya menjadi pilar kuat dalam kehidupan pribadi dan profesional sang wali kota.

Kebersamaan yang terjalin dalam keluarga Danny Pomanto menjadi cermin keharmonisan dan dukungan yang saling menguatkan.

Baca Juga : Jembatan Kembar Barombong Disiapkan, Pemkot Makassar Rampungkan Urusan Lahan

Acara yang dihelat dengan sederhana ini menjadi wadah untuk bersyukur dan mengenang perjalanan hidupnya hingga mencapai usia matang.

Keluarga dan kerabat pun turut merayakan kehidupan dan pencapaian Danny Pomanto dengan memberikannya hadiah, kue, ucapan dan pelukan hangat.

Acara tersebut mencerminkan karakter pribadi Danny Pomanto yang merayakan kehidupan dengan penuh rasa syukur.

Baca Juga : Komitmen Taat Bayar Pajak, Claro Makassar Raih Penghargaan Tax Award 2025

Sederhana namun bermakna, perayaan ulang tahun ini menjadi momen berbagi kebahagiaan dan inspirasi bagi warga Kota Makassar untuk menghargai nilai-nilai kekeluargaan dan kesederhanaan.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...