Logo Sulselsatu

Kadivmin Internalisasikan Core Values ASN dan Tata Nilai Pasti Kepada Pegawai

Asrul
Asrul

Sabtu, 02 Maret 2024 10:22

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Divisi Administrasi (Kadivmin) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkumham Sulsel), Indah Rahayuningsih internalisasikan Core Values Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Tata Nilai Pasti kepada Jajaran Pegawai di Aula Bhineka Tunggal Ika Kanwil Sulsel, Sabtu (2/3/2024).

Indah mengatakan bahwa Core Values ASN adalah BerAKHLAK yang merupakan singkatan dari Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif. Sedangkan tata nilai PASTI singkatan dari Profesional, Akuntabel, Sinegri, Transparan dan Inovatif.

“Berorientasi Pelayanan artinya menjadi ASN dapat memahami dan memenuhi kebutuhan masyarakat, Ramah, cekatan, solutif, dan dapat diandalkan, Melakukan perbaikan tiada henti. Akuntabel yakni ASN harus melaksanakan tugas dengan jujur, bertanggung jawab, cermat, serta disiplin dan berintegritas tinggi, Menggunakan kekayaan dan barang milik negara secara bertanggung jawab, efektif dan efisien serta Tidak menyalahgunakan kewenangan jabatan,” ungkap Indah.

Baca Juga : Kanwil Kemenkum Sulsel Ikuti Kick Off Pelatihan Paralegal sebagai Upaya Tingkatkan Pemberian Bantuan Hukum

Kemudian Kompeten yakni Meningkatkan kompetensi diri untuk menjawab tantangan yang selalu berubah, Membantu orang lain belajar, dan Melaksanakan tugas dengan kualitas terbaik. Sedangkan Harmonis yakni Menghargai setiap orang apapun latar belakangnya, Suka menolong orang lain dan Membangun lingkungan kerja yang kondusif.

Kemudian Loyal yakni Memegang teguh ideologi Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945,Setia kepada NKRI serta pemerintahan yang sah dan Menjaga nama baik sesama ASN, pimpinan, instansi dan negara, serta menjaga rahasia jabatan dan negara.

Kemudian Adaptif yakni ASN harus Cepat menyesuaikan diri menghadapi perubahan, Terus berinovasi dan mengembangkan kreativitas serta Bertindak proaktif. Kolaboratif Memberi kesempatan kepada berbagai pihak untuk berkontribusi danTerbuka dalam bekerja sama untuk menghasilkan nilai tambah serta Menggerakkan pemanfaatan berbagai sumber daya untuk tujuan bersama.

Baca Juga : Ekosistem KI Nasional Diperkuat, Pemerintah Susun Strategi Jangka Panjang

Sedangkan tata nilai PASTI yang terdiri dari Profesional artinya bekerja keras untuk mencapai tujuan organisasi, Akuntabel berarti Setiap kegiatan dapat dipertanggungjawabkan kepada masyarakat, Sinergi yakni Komitmen untuk membangun dan memastikan hubungan kerjasama yang produktif, Transparan merupakan menjamin akses atau kebebasan bagi setiap orang untuk memperoleh informasi tentang penyelenggaraan pemerintahan, dan Inovatif yaitu mendukung kreatifitas dan mengembangkan inisiatif untuk selalu melakukan pembaharuan dalam penyelenggaraan tugas dan fungsinya.

Kegiatan ini turur dihadiri oleh Kepala Bagian Umum Basir, Kepala Bagian Program dan Humas Khomaini, dan Kasubag Kepegawaian dan RT Andi Rahmat serta jajaran pegawai Kanwil Sulsel.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar29 Januari 2026 13:46
Wali Kota Makassar Minta RKPD 2027 Fokus pada Dampak dan Keberlanjutan
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar mulai mematangkan arah pembangunan tahun 2027 melalui Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal ...
Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....