Logo Sulselsatu

Danny Pomanto Sebut Plt Hasil Seleksi Lelang Jabatan 80 Persen Definitif

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Jumat, 29 Maret 2024 22:56

Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto. Foto: Andi Baso Mappanyompa / Sulselsatu.com.
Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto. Foto: Andi Baso Mappanyompa / Sulselsatu.com.

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto menyebutkan ada sekitar 80 persen Plt kepala dinas dari hasil seleksi lelang Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar yang definitif.

Dirinya mengatakan, Plt Kadis sebelumnya sudah cukup baik, namun Danny merasa semuanya belum mencapai angka maksimal dan memenuhi standar yang dirinya tawarkan.

“Bagus juga sebenarnya (kinerja Plt), cuma kan saya itu kan tidak mau yang biasa-biasa. Pokoknya yang 80 persen ini luar biasa (kinerjanya) baru dia bisa masuk (definitif). Kalau biasa-biasa ji, ya, kita cari alternatif (pengganti),” jelas Danny Pomanto,jumat (29/3/2024).

Baca Juga : Puluhan Tahun PSU Belum Diserahkan, Pemkot Makassar Ultimatum Pihak PT GMTD

Ketujuh Plt tersebut antara lain Plt Kepala Dinas Kominfo Ismawaty Nur, Plt Kepala Dinas Sosial Andi Pangeran Nur Akbar.

Selanjutnya Plt Kepala Dinas Ketahanan Pangan Alamsyah Sahabuddin, Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Ferdi Mochtar.

Plt Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Syahruddin, Plt Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Andi Tenri Lengka.

Baca Juga : Jembatan Kembar Barombong Disiapkan, Pemkot Makassar Rampungkan Urusan Lahan

Namun, Wali Kota dua periode tersebut belum sempat melakukan pelantikan pekan ini karena ada beberapa kendala.

“Saya buru-buru pulang gara-gara saya mau buat pelantikan, saya pikir Jumat bisa lantik, ternyata tidak bisa. Saya mau pelantikan Jumat tapi libur tidak sah pelantikannya,” pungkas Danny Pomanto.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Andi Baso Mappanyompa
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar29 Januari 2026 13:46
Wali Kota Makassar Minta RKPD 2027 Fokus pada Dampak dan Keberlanjutan
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar mulai mematangkan arah pembangunan tahun 2027 melalui Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal ...
Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....