Logo Sulselsatu

Pemkot Makassar Siapkan Tiga Lokasi Pelaksanaan Salat Ied di Makassar

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Minggu, 31 Maret 2024 23:35

Wali Kota Makassar Danny Pomanto. Foto: Istimewa
Wali Kota Makassar Danny Pomanto. Foto: Istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mengajak seluruh masyarakat Kota Makassar untuk menyemarakkan malam takbiran dan salat Idul Fitri pada tiga lokasi di Makassar.

“Insyaallah kita akan menyemarakkan takbir dari masjid kubah ke sini (Anjungan Pantai Losari),” kata Danny Pomanto di acara Salat Subuh Berjemaah, Minggu, (31/3/2024).

Danny Pomanto katakan setiap kelurahan akan menyiapkan tim terbaik lalu dilombakan dan dapat hadiah.

Baca Juga : Puluhan Tahun PSU Belum Diserahkan, Pemkot Makassar Ultimatum Pihak PT GMTD

“Insyaallah kita hidupkan malam kemenangan dengan takbir bersama,” ucap Danny.

Selain itu, dia mengarahkan agar warga Makassar juga meramaikan Salat Idul Fitri.

Pihaknya membuka tiga lokasi salat, yakni di Karebosi, Anjungan Pantai Losari dan Masjid Kubah.

Baca Juga : Jembatan Kembar Barombong Disiapkan, Pemkot Makassar Rampungkan Urusan Lahan

Itu semua untuk mempermudah masyarakat bersama-sama bersilaturahmi antar sesama.

Momen salat subuh berjemaah ini, kata dia, adalah subuh terakhir. Selanjutnya, dirinya juga mengarahkan seluruh RT RW untuk ikut Itikaf Ramadan bersama di malam ke 25 di masjid kubah.

Di samping itu, wali kota dua periode ini mengingatkan agar semua elemen masyarakat terus menerapkan program Perkuatan Keimanan Umat dan Jagai Anakta’ yang merupakan inti amal jariyah.

Baca Juga : Komitmen Taat Bayar Pajak, Claro Makassar Raih Penghargaan Tax Award 2025

“Maka jagai anakta itu penting sekali karena mereka ialah investasi kita,” ujarnya.

Apalagi dalam hadis, Rasulullah mengutamakan umat dan sosok ibu.

“Kenapa ibu? Karena inilah yang membentuk karakter anak maka itulah jariyah kita. Insyaallah kita selamat dunia-akhirat dengan jariyah anak-cucu kita,” jelasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Andi Baso Mappanyompa
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar29 Januari 2026 13:46
Wali Kota Makassar Minta RKPD 2027 Fokus pada Dampak dan Keberlanjutan
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar mulai mematangkan arah pembangunan tahun 2027 melalui Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal ...
Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....