Logo Sulselsatu

Program Beasiswa KALLA Dibuka Hingga 30 April 2024 Bagi Mahasiswa di Empat Provinsi Ini

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Jumat, 19 April 2024 21:59

LAZ Hadji Kalla kembali hadirkan beasiswa bagi mahasiswa di empat provinsi operasional kerja KALLA. Foto: Istimewa.
LAZ Hadji Kalla kembali hadirkan beasiswa bagi mahasiswa di empat provinsi operasional kerja KALLA. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSARLAZ Hadji Kalla kembali menghadirkan program pemberian bantuan beasiswa pendidikan dan kepemimpinan kepada mahasiswa.

Program beasiswa ini berlaku untuk perguruan tinggi atau yang setara jenjang Sarjana (S1), Diploma 3 (D3), dan Diploma 4 (D4). Bisa perguruan negeri maupun swasta dengan periode pendaftaran sampai 30 April 2024.

Program pemberian bantuan beasiswa ini berlaku untuk mahasiswa yang tinggal atau berdomisili di 4 provinsi yaitu Sulsel, Sulbar, Sulteng, dan Sultra.

Baca Juga : Program DBS LAZ Hadji Kalla Berhasil Tingkatkan Produktivitas dan Pendapatan Petani

Program Manager Educare Yayasan Hadji Kalla Therry Alghifary mengatakan, selain beasiswa pendidikan mahasiswa penerima bisa mendapatkan keuntungan lainnya.

Mahasiswa juga akan mendapatkan meningkatkan kapasitas kepemimpinan, kegiatan pengabdian masyarakat di desa binaan Yayasan Hadji Kalla, kesempatan magang di KALLA, dan mendapatkan kelas pengembangan diri dan skill secara rutin.

“Semoga dengan adanya program ini bisa memberikan kontribusi nyata dalam mewujudkan generasi pemimpin muda yang memiliki kapasitas kepemimpinan yang kuat serta mampu memberikan dampak perubahan yang semakin baik untuk Indonesia, karena masa depan cerah dimulai dengan investasi pendidikan yang bijaksana dan berkelanjutan,” ungkapnya.

Baca Juga : LAZ Hadji Kalla Raih Penghargaan Cegah Stunting di Genting Collaboration Summit 2025

Sebelumnya pendaftaran tahap pertama dibuka sejak 25 Maret hingga 6 April 2024, lalu kemudian dilanjutkan pada tahap kedua mulai 15 hingga 30 April 2024 dengan tujuh jalur pendaftaran.

Jalur pendaftarannya dari jalur akademik pertama, jalur akademik kedua, hafidz qur’an, prestasi dibidang olahraga dan seni, prestasi dibidang keaktifan organisasi, disabilitas dan desa binaan.

Jalur prestasi akademik pertama untuk pendaftar yang menempuh pendidikan di salah satu 10 perguruan tinggi terbaik yang ada di Indonesia berdasarkan QS World University Rankings, 2024.

Baca Juga : Hari Guru Nasional, SD Terpadu Rama Perkuat Kolaborasi Bentuk Karakter Siswa

Sedangkan jalur prestasi akademik kedua untuk pendaftar yang menempuh pendidikan di salah satu perguruan tinggi yang berada di Sulsel, Sulbar, Sulteng, dan Sultra.

Bagi Hafidz Qur’an yang memiliki kemampuan menghafalkan Al-Qur’an minimal 5 juz juga sudah bisa mendaftarkan diri.

Mahasiswa berprestasi di salah satu bidang seni atau olahraga, seperti penghargaan, mulai dari tingkat lokal hingga internasional. Bisa juga bagi yang sedang memimpin organisasi intra maupun ekstra dari tingkat lokal hingga internasional dan atau aktif di organisasi kemahasiswaan baik intra atau ekstra kampus juga dapat mendaftarkan diri.

Baca Juga : Program Desa Bangkit Sejahtera LAZ Hadji Kalla Dorong Kemandirian Petani Loka Pere di Majene

Selain itu, juga ada jalur bagi pendaftar yang memiliki disabilitas yang dibuktikan dengan surat keterangan dari lembaga yang terpercaya dan relevan, serta bagi pendaftar yang merupakan warga desa yang telah atau sementara dibina Yayasan Hadji Kalla dalam program Desa bangkit Sejahtera (DBS).

Tahun ini terdapat program bantuan khusus untuk penerima manfaat dimana LAZ Hadji Kalla juga akan memprioritaskan bantuan kepada mahasiswa yang terkendala biaya pendidikan hingga harus cuti kuliah karena memiliki tunggakan pembayaran di perguruan tinggi.

Para mahasiswa yang ingin mendapatkan beasiswa Kalla harus mendaftar melalui link yang kami sediakan di website Yayasan Kalla di www.yayasanhadjikalla.or.id.

Baca Juga : Salurkan Zakat Berdampak Nyata, Yayasan Hadji Kalla Raih BAZNAS Awards 2025

Saat mendaftar pastikan membaca panduan teknis pendaftaran yang sudah disediakan dan mengisi sesuai dengan keterangan yang telah diberikan pada formulir pendaftaran.

Alumni Mahasiswa Universitas Hasanuddin (Cum Laude) & Penerima Beasiswa Kalla Ainun Fitri mengungkapkan, beasiswa KALLA telah memberikan kesempatan istimewa.

Program ini memberikan kontribusi positif yang tidak hanya dalam aspek finansial tetapi juga dalam pengembangan sosial dan kepribadian melalui berbagai kegiatan yang dihadirkan.

“Saya merasa beruntung dan bersyukur atas kesempatan ini, saya berharap kedepannya saya dapat terus mengembangkan diri, menerapkan pengetahuan dan keterampilan yang saya peroleh dan berkontribusi pada kemajuan masyarakat dan bangsa. Beasiswa KALLA telah menjadi batu loncatan yang luar biasa dan semoga saya dapat melanjutkan jejak positif ini dengan memberikan dampak positif pada lingkungan sekitar,” tambahnya.

Untuk mengetahui informasi terbaru mengenai Beasiswa Kalla, masyarakat dapat berkunjung ke Website yayasanhadjikalla.or.id, Instagram @YayasanKalla maupun @KallaGroup, Facebook Fanpage di Kalla Group, Twitter di @KallaGroup_ID, dan Youtube Channel di Kalla Group.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...