Logo Sulselsatu

Kunjungi Rutan Jeneponto, Kanwil Kemenkum HAM Sulsel Pantau Fasilitas Publik

Asrul
Asrul

Kamis, 25 April 2024 08:06

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JENEPONTO – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan Lakukan pemantauan dan pengawasan Fasilitas Publik seperti Klinik, dan layanan kunjungan pada Rutan Kelas IIB Jeneponto.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kabid Pelayanan Tahanan, Perawatan, Rehabilitasi, Basan, Baran dan Keamanan Kanwil, Surianto didampingi JFT PKP Madya, Mildar, PKP Muda, A. Muh Iqra dan JFU, A. Ardiansyah, Kunjungan tersebut dilaksanakan selama dua hari (22 s.d 23/4/2024).

Tim melaksanakan pemantauan lapangan dan wawancara dengan pengelola klinik, yaitu terdiri JFT Madya ,1 orang Dokter, JFT Muda perawat, 3 orang, dan JFT Terampil 1 orang.

Baca Juga : Kanwil Kemenkum Sulsel Ikuti Kick Off Pelatihan Paralegal sebagai Upaya Tingkatkan Pemberian Bantuan Hukum

Tim juga melakukan wawancara dengan 4 Komandan Regu Pengamanan beserta Anggota Jaga terkait layanan kunjungan wbp dan ruang besukan pada Rutan Kelas IIB Jeneponto.

Dari Hasil pemantauan lapangan dan pengawasan tersebut Tim Kanwil merekomendasikan beberapa hal kepada pengelola klinik dan Regu Pengamanan dan Pegawai untuk selalu memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan sesuai SOP Dan Peraturan yang berlaku serta menggunakan ruangan tersebut sesuai sebagaimana mestinya dan sesuai penggunaanya.

Pada kesempatan ini Surianto yang didampingi Kasub juga beri Penguatan kepada seluruh Pejabat struktural beserta jajarannya, dan Regu Pengamanan, tujuan dari Penguatan ini agar Pegawai dapat meningkatkan perspektif (cara pandang) dalam memenuhi hak-hak warga binaan.

Baca Juga : Ekosistem KI Nasional Diperkuat, Pemerintah Susun Strategi Jangka Panjang

Dalam melaksanakan tugas bekerja harus berhati-hati dan mengingatkan kepada pegawai Rutan Jeneponto untuk bekerja sesuai SOP.

“Jika ditemukan pelanggaran maka akan dijatuhkan sanksi sesuai dengan Peraturan yang berlaku, selalu utamakanlah keselamatan diri dalam bekerja,” katanya.

Ditempat terpisah Kadiv Pemasyarakatan, Yudi Suseno mengatakan “Kita harus mengingat sebuah slogan yang sangat penting bagi kita sebagai Petugas Pemasyarakatan yaitu Selalu Waspada Jangan-Jangan.”

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...
Makassar29 Januari 2026 13:46
Wali Kota Makassar Minta RKPD 2027 Fokus pada Dampak dan Keberlanjutan
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar mulai mematangkan arah pembangunan tahun 2027 melalui Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal ...
Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...
Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...