Logo Sulselsatu

IOH Hadir Membawa Nilai bagi Masyarakat Lewat Donor Darah di Kota Makassar

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Minggu, 12 Mei 2024 14:41

Donor darah di kantor IOH di Makassar. Foto: Istimewa.
Donor darah di kantor IOH di Makassar. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSARIndosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) rutin menyelenggarakan kegiatan donor darah bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Makassar.

Kegiatan ini merupakan salah satu wujud Corporate Social Responsibility (CSR) yang Indosat lakukan di pilar Filantropi dalam rangka menciptakan nilai bersama di bidang kemanusiaan agar memberikan manfaat kepada masyarakat setempat.

Kegiatan Donor Darah Indosat diselenggarakan di Kantor Indosat Ooredoo Hutchison Jalan Slamet Riyadi no. 4 Makassar pada Senin (6/5/2024). Kegiatan ini tidak hanya melibatkan para karyawan Indosat saja, tetapi juga para pelanggan dan terbuka untuk umum.

Baca Juga : Kebut Hadiah BombasTri Bagi Hadiah Bagi Pelanggan Seluruh Indonesia

SVP Head of Corporate Communications Indosat Ooredoo Hutchison Steve Saerang, mengatakan, kegiatan donor darah ini merupakan wujud kepedulian Indosat kepada masyarakat Makassar.

“Kami berkomitmen untuk secara rutin menjalankan kegiatan ini sekaligus mengajak seluruh masyarakat Makassar turut berpatisipasi dalam kegiatan sosial ini. Kegiatan ini sejalan dengan misi Indosat untuk menghubungkan dan memberdayakan masyarakat Indonesia,” kata Steve dalam rilisnya.

Saat ini, UTD PMI Kota Makassar mengupayakan untuk dapat memenuhi kebutuhan 200 kantong darah tiap harinya, dengan kondisi permintaan bisa mencapai 200-250 kantong darah per hari.

Baca Juga : Apresiasi Loyalitas Pelanggan Setia, IM3 Umumkan Pemenang Pesta Hadiah IMPoin 2025

Apalagi setelah Ramadan, kebutuhan kantong darah makin meningkat sehingga kolaborasi Indosat dengan PMI Kota Makassar diharapkan dapat membantu ketersediaan kantong darah di sana.

“Indosat akan secara rutin menyelenggarakan kegiatan donor darah di berbagai kota di Tanah Air dengan target 4 (empat) kali sepanjang tahun 2024. Selain untuk kemanusiaan, donor darah juga baik untuk kesehatan para pendonor,” tutup Steve.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...