Logo Sulselsatu

Rumah Belajar Pelindo Grup Hadir Membantu Anak di Kaluku Bodoa Tingkatkan Pengetahun

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Rabu, 29 Mei 2024 14:15

Rumah Belajar Pelindo Group hadir di Kaluku Bodoa. Foto: Istimewa.
Rumah Belajar Pelindo Group hadir di Kaluku Bodoa. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSAR – PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Grup wilayah kerja Makassar menggelar program Rumah Belajar di Kelurahan Kaluku Bodoa, Kota Makassar.

Rumah Belajar merupakan salah satu program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Pelindo Group.

Kegiatan TJSL bidang Pendidikan yang merupakan kolaborasi antara Pelindo Regional 4, Subholding Pelindo Terminal Petikemas (SPTP), dan Subholding Pelindo Jasa Maritim (SPJM) yang bertujuan untuk meningkatkan akses dan layanan pendidikan bagi masyarakat, terutama anak-anak sekolah dasar.

Baca Juga : Tingkatkan Literasi, Pelindo Gelar Edukasi Pengelolaan Keuangan dan Pengenalan Dana Pensiun di Makassar

Kegiatan Rumah Belajar ini merupakan bentuk nyata kepedulian Pelindo dalam bidang Pendidikan. Pelindo berharap dapat memberikan kontribusi positif bagi peningkatan kualitas pendidikan di Kelurahan Kaluku Bodoa dan sekitarnya.

Kelurahan Kaluku Bodoa yang berbatasan langsung dengan Terminal Petikemas New Makassar Terminal 2 atau yang sebelumnya dikenal dengan Makassar New Port (MNP) dipilih sebagai lokasi kegiatan ini untuk memberikan manfaat langsung kepada warga sekitar pelabuhan.

Rumah Belajar Pelindo menyasar anak-anak sekolah dasar dengan memberikan pelajaran sesuai kebutuhan kelas.

Baca Juga : Pelindo Group Makassar Gelar Donor Darah Peringati Bulan K3 2026

Untuk siswa kelas 1 hingga 3, materi yang diberikan adalah calistung, yaitu membaca, menulis, dan berhitung. Sementara untuk siswa kelas 4 hingga 6, materi yang diajarkan adalah matematika dan bahasa Inggris.

Executive Director 4 Pelindo Regional 4 Abdul Azis mengatakan, secara keseluruhan tujuan dari program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan yaitu untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat, terutama di area lingkungan kerja Pelindo.

Diketahui bahwa TJSL Pelindo fokus pada tiga bidang, yaitu Pendidikan, Lingkungan Hidup, dan Pembinaan UMKM atau Usaha Mikro Kecil Menengah.

Baca Juga : Perkuat Layanan SDM, Pelindo Regional 4 Gelar MCU Bagi Seluruh Pegawai

Abdul Azis bersyukur pihaknya dapat kontinyu melaksanakan program TJSL utamanya di sekitar wilayah tempat aktivitas Perusahaan. “Mudah-mudahan apa yang dilakukan Pelindo bisa bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan sekitar,” ucapnya.

Division Head Pelayanan SDM dan Umum Pelindo Regional 4, Basri Alam menuturkan bahwa kegiatan yang dilaksanakan sejak pekan ketiga Mei ini bertujuan untuk mengembangkan kemampuan akademik anak-anak di Kelurahan Kaluku Bodoa.

“Kami ingin semua anak-anak mendapatkan kesempatan yang sama dalam mendapatkan layanan pendidikan dan kesempatan belajar,” ujarnya.

Baca Juga : Kebersamaan Lintas Unit Kerja, Persekutuan Oikumene Pelindo Group Area Makassar Rayakan Natal 2025

Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat membantu mengembangkan dan meningkatkan potensi anak-anak tersebut.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...