Logo Sulselsatu

Nasabah Makassar Menang Ioniq 5 Undian Transaksi QRIS Livin’ by Mandiri Bersama Indomaret

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Jumat, 31 Mei 2024 12:47

Penyerahan hadiah Ioniq 5 dalam undian transaksi QRIS Livin' by Mandiri bersama Indomaret. Foto: Sri Wahyu Diastuti / Sulselsatu.com.
Penyerahan hadiah Ioniq 5 dalam undian transaksi QRIS Livin' by Mandiri bersama Indomaret. Foto: Sri Wahyu Diastuti / Sulselsatu.com.

SULSELSATU.com, MAKASSAR – PT Bank Mandiri (Persero) Tbk menyerahkan hadiah mobil Hyundai Ioniq 5 kepada pemenang Program Undian Transaksi QRIS Livin’ by Mandiri.

Hadiah utama itu dimenangkan oleh nasabah Bank Mandiri asal Makassar. Penyerahan dilakukan di salah satu cabang Indomaret di Makassar pada Jumat (31/5/2024).

Program Undian Transaksi QRIS Livin’ by Mandiri diluncurkan sebagai bentuk apresiasi kepada nasabah Bank Mandiri yang aktif bertransaksi menggunakan QRIS melalui aplikasi Livin’ by Mandiri di gerai Indomaret, Point Coffee, dan Ceriamart.

Baca Juga : Antisipasi Lonjakan Transaksi, Bank Mandiri Optimalkan Pengunaan Livin by Mandiri dan Agen

Undian Transaksi QRIS Livin’ by Mandiri berlangsung dari 1 Desember 2023 hingga 29 Februari 2024.

Senior Vice President PT Bank Mandiri (Persero) Tbk Trilaksito Singgih Hudanandra menyampaikan, kolaborasi ini menandakan komitmen Bank Mandiri dalam mendukung digitalisasi layanan perbankan dan meningkatkan kepuasan nasabah melalui berbagai program inovatif.

Program ini juga jadi langkah Bank Mandiri mendukung campaign Environmental, Social, and Governance (ESG) secara berkelanjutan.

Baca Juga : Bank Mandiri Regional X Siapkan Uang Tunai Rp2,5 Triliun Penuhi Kebutuhan Momen Idulfitri

Bank Mandiri juga berharap program seperti ini dapat terus memotivasi nasabah untuk menggunakan Livin’ by Mandiri yang akan menjadi sahabat transaksi finansial digital yang aman, cepat, dan praktis,” kata Trilaksito.

Marketing Communication Executive Director PT Indomarco Prismatama Bastari Akmal menyampaikan, kolaborasi promosi Livin’ by Mandiri dengan Indomaret tentunya merupakan sinergi bisnis yang tepat dan efektif.

“Program ini tepat dalam mengantisipasi era digital dan perubahan lifestyle dari masyarakat, khususnya generasi milenial,” jelas Bastari.

Baca Juga : Fun Bike Indomaret 2024 Sukses Digelar di Makassar, Ribuan Peserta Antusias Ikuti Acara

Pemenang hadiah utama Ioniq 5, Andri Purwanto adalah seorang nasabah asal Makassar.

“Saya juga tidak tahu bagaimana bisa menang. Saya hanya sering beli di Indomaret seperti kopi pakai Livin’. Transaksinya bahkan biasanya kurang dari Rp50 ribu,” kata Andri.

Selain Andri, Bank Mandiri juga menyerahkan hadiah lainnya yaitu satu batang emas 10 Gram kepada Muh Afrizal Febrians dan satu unit Hp Samsung A54 5G kepada Nurhajraturrahmi.

Baca Juga : Kalla Kars Sasar Konsumen dari Nasabah Prioritas Bank Mandiri

Program Undian Transaksi QRIS Livin’ by Mandiri menyiapkan Ioniq 5 sebagai hadiah utama. Juga berbagai hadiah menarik lainnya seperti lima Motor Listrik Volta, 10 Emas 10 gram, 25 Samsung A54 5G, dan 200 voucher belanja iKupon senilai Rp200 ribu kepada ratusan pemenang lainnya.

Sebelumnya, seluruh pemenang telah diumumkan melalui website resmi dan media sosial Bank Mandiri.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Otomotif11 Mei 2025 19:05
Fazzio Modifest 2025 Bakal Berlangsung di TSM Makassar 28 Mei Mendatang
PT Suracojaya Abadimotor (SJAM), main diler sepeda motor Yamaha untuk Provinsi Sulawesi Selatan dan Barat (Sulselbar) kembali menyelenggarakan Fazzio ...
Sulsel11 Mei 2025 18:58
Bupati Husniah Kunjungi Masyarkat Miskin Ekstrem, Tinjau Proses Pembangunan Bedah Rumah
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa terus berkomitmen dalam mewujudkan Gowa yang semakin sejahtera....
Ekonomi11 Mei 2025 18:11
Kredit Produktif Masih Dominasi Penyaluran Kredit di Sulsel Posisi Maret 2025
Kredit produktif masih penyaluran kredit di Sulsel pada triwulan pertama 2025. Porsinya mencapai 57 persen dengan total Rp89,39 triliun selama year-on...
Ekonomi11 Mei 2025 17:31
Berbekal Pinjaman Modal dan Pendampingan BRI, Perempuan Tangguh Ini Dirikan Kelompok Wanita Tani di Kaki Gunung Ciremai
SULSELSATU.com, KUNINGAN – Dari sebuah desa kecil di kaki Gunung Ciremai, terselip sebuah cerita yang bertumpu pada perjuangan tiada lelah. Hayanah,...