Logo Sulselsatu

Appi-Aliyah Siapkan Program Khusus Buat Warga Pulau di Makassar

Asrul
Asrul

Jumat, 27 September 2024 12:18

Pasangan Appi-Aliyah. Ist
Pasangan Appi-Aliyah. Ist

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin – Aliyah Mustika Ilham bakal memberikan perhatian khusus kepada masyarakat kepulauan.

Pasangan dengan tagline MULIA ini sudah menyiapkan berbagai program untuk masyarakat pulau. Khususnya yang menyangkut kebutuhan warga secara langsung.

“Wilayah pulau harus kita perhatikan, dari sisi yang sangat fundamental. Air bersihnya, pendidikannya, kesehatannya, listriknya,” kata Appi sapaan Munafri Arifuddin kepada wartawan di Makassar, Jumat (27/9/2024).

Baca Juga : Pemerintahan Appi–Aliyah Perkuat Kinerja Lewat Tim Ahli Berisi Tokoh Nasional dan Akademisi

Appi sapaannya membahas soal kebutuhan listrik. Ia bilang ada beberapa alternatif untuk solusinya. Salah satunya solar panel.

“Teman-teman dari pulau udah beberapa kali katanya memasukkan untuk membuat solar panel, tapi selalu dicoret anggarannya,” kata Appi.

“Tapi bukan cuman solar panel. Ada juga pembangkit gelombang arus laut. Kita akan coba semuanya, supaya memberikan akses kepada teman-teman yanga ada di pulau,” sambungnya.

Baca Juga : Appi Bakal Pangkas Biaya Perjalanan Dinas dan Pertemuan di Luar Kantor

Appi juga berencana membangun satu gudang central logistik di pulau. Dari gudang inilah, kebutuhan pokok masyarakat didistribusikan ke pulau-pulau kecil. Kebijakan ini dirasa perlu untuk mengantisipasi perubahan musim setiap tahun.

“Gudang logistik di pulau ini harus ada. Kenapa? karena ini kan musim. Kalau dikirim dari sini berantakan, jadi kalau kita tahu ini sudah musik ombak, sebelum itu, sudah dipenuhi bahan-bahan makanan yang ada di sana. Sehingga akses lalu lintas itu lebih dekat,” terangnya.

Ketua DPD II Golkar Makassar ini juga tak melupakan sektor pendidikan. Appi berencana menyiapkan asrama untuk para pelajar yang bersekolah di Makassar.

Baca Juga : Kompaknya Appi-Aliyah Antar Langsung Bantuan dan Temui Korban Banjir di Manggala

“Kita juga harus siapkan asrama untuk anak-anak pulau yang mau sekolah di Makassar. Include dengan biaya pendidikannya,” tuturnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...