Logo Sulselsatu

Pemkot Makassar Pastikan Distribusi Bantuan Pangan Tepat Sasaran

ridwan ridwan
ridwan ridwan

Selasa, 29 Oktober 2024 14:46

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar memastikan distribusi bantuan cadangan pangan dari pemerintah pusat berjalan tepat waktu dan sesuai sasaran.

Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kota Makassar, Irwan R Adnan mengatakan penyaluran bantuan cadangan pangan digenjot di bulan Oktober ini.

Sebab, kata dia, saat ini masih banyak penerima manfaat di sejumlah kecamatan belum menerima bantuan cadangan pangan.

Baca Juga : Puluhan Tahun PSU Belum Diserahkan, Pemkot Makassar Ultimatum Pihak PT GMTD

Saat ini, lanjut Irwan, sekitar 45 ribu rumah tangga menjadi target penerima bantuan cadangan pangan di Kota Makassar “Distribusi sudah mencapai 50 hingga 70 persen, hanya tinggal sebagian kecil yang belum terealisasi,” kata Irwan Adnan.

Ia menambahkan, dalam proses pendistribusian ini, Pemkot Makassar akan melibatkan Asisten II yang menangani ketahanan pangan sebagai pemimpin pelaksanaan.

Selain itu, Asisten I, Asisten III, serta staf ahli Pemkot juga turut terlibat untuk memastikan bantuan tersebut tersalurkan dengan baik hingga tingkat camat dan lurah.

Baca Juga : Jembatan Kembar Barombong Disiapkan, Pemkot Makassar Rampungkan Urusan Lahan

Selain itu, penyaluran ini didorong agar tak molor ke bulan November untuk mencegah munculnya isu negatif. Apalagi, saat ini merupakan momentum Pilkada. Sehingga untuk menghindari adanya isu politis dalam penyaluran bantuan cadangan pangan dari pemerintah pusat ini.

“Kami memastikan bahwa pendistribusian tepat waktu dan sasaran, karena jika terlambat hingga November, hal itu bisa berdampak negatif dan menimbulkan berbagai persepsi,” tutup Irwan. (*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Andi Baso Mappanyompa
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...