Logo Sulselsatu

DKPP Akan Sidangkan Dugaan Pelanggaran Etik Ketua KPU Pangkep di Makassar

Asrul
Asrul

Kamis, 05 Desember 2024 21:19

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSARDewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) akan menggelar sidang pemeriksaan terkait dugaan pelanggaran Kode Etik Penyelenggara Pemilu (KEPP) dengan perkara Nomor 236-PKE-DKPP/IX/2024, pada Jumat (6/12/2024) pukul 10.00 WITA di Kantor Bawaslu Sulawesi Selatan, Kota Makassar.

Sidang ini akan menyelidiki tuduhan yang dilayangkan oleh Rohani terhadap Ichlas, Ketua KPU Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep).

Dalam pengaduannya, Rohani menyebutkan bahwa Ichlas diduga memberi perintah terstruktur, sistematis, dan masif untuk mendukung salah satu calon legislatif (Caleg) DPR RI dari sebuah partai politik.

Baca Juga : Pendidikan Pengawasan Partisipatif Kembali Digelar, Bawaslu Sulsel Ajak Publik Bergerak

Perintah tersebut, menurut Rohani, disertai dengan iming-iming uang yang diberikan kepada Ketua PPK Minasatene dan Ketua PPK Marang agar melaksanakan instruksi tersebut dalam Pemilu 2024.

Sekretaris DKPP, David Yama, menyatakan bahwa sidang ini akan mendengarkan keterangan dari pengadu, teradu, saksi, dan pihak terkait.

Dia menambahkan bahwa seluruh pihak yang terlibat telah dipanggil sesuai dengan ketentuan dalam Peraturan DKPP Nomor 3 Tahun 2017 yang telah diperbarui pada 2022.

Baca Juga : Taufan Pawe Tinjau Kantor Bawaslu Palopo, Tekankan Pentingnya Perencanaan Anggaran Renovasi

“Sidang ini bersifat terbuka untuk umum, sehingga siapa saja yang ingin memantau atau meliput jalannya persidangan, dipersilakan hadir sebelum sidang dimulai,” jelas David, Kamis (5/12/2024).

Untuk mempermudah akses publik, sidang juga akan disiarkan secara langsung melalui akun Facebook resmi DKPP, memungkinkan masyarakat untuk menyaksikan jalannya persidangan dari mana saja.

“Dengan siaran langsung ini, kami berharap semua orang dapat mengikuti sidang pemeriksaan dengan lebih mudah,” pungkas David.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...