Logo Sulselsatu

Patrick Kluivert Ungkap Alasan Terima Tawaran Melatih Timnas Indonesia

Asrul
Asrul

Kamis, 09 Januari 2025 10:32

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSARPatrick Kluivert resmi menjadi pelatih baru Timnas Indonesia setelah diumumkan oleh PSSI pada Rabu (8/1/2025).

Pelatih asal Belanda berusia 48 tahun itu dikontrak hingga 2027 dan menggantikan posisi Shin Tae Yong yang sebelumnya memimpin skuad Garuda.

Dalam wawancara dengan media Belanda De Telegraaf, Kluivert menjelaskan alasan di balik keputusannya menerima tawaran melatih Timnas Indonesia. Ia mengaku tertarik dengan potensi besar yang dimiliki sepak bola Indonesia.

Baca Juga : Asnawi dan Lilipaly Dipanggil ke Timnas, Persaingan Ketat Menanti di Pemusatan Latihan

“Saya langsung merasa antusias saat mendapat tawaran ini. Indonesia adalah negara dengan hampir 300 juta penduduk dan banyak di antaranya sangat mencintai sepak bola. Selain itu, ada peluang besar membawa pemain Indonesia tampil di panggung Eropa dan dunia,” ujar Kluivert.

Kluivert mengungkapkan bahwa ia pertama kali bertemu dengan Ketua Umum PSSI Erick Thohir saat menghadiri Piala Asia 2023 di Qatar.

Meski demikian, dalam pertemuan awal tersebut, mereka tidak membicarakan peluang dirinya menjadi pelatih Timnas Indonesia.

Baca Juga : Erick Thohir Minta Doa dan Dukungan Jelang Laga Krusial Timnas Indonesia vs Australia

“Saat itu saya berada di Qatar bersama manajer saya, Soufian Asafiati. Ketika menonton pertandingan Indonesia, kami sempat berbincang dengan Erick Thohir. Namun, obrolan kami lebih banyak seputar rencana besar PSSI, bukan soal posisi pelatih,” jelas Kluivert.

PSSI memilih Kluivert sebagai pengganti Shin Tae Yong yang resmi dipecat pada Senin (6/1). PSSI berharap Kluivert dapat membawa Timnas Indonesia meraih prestasi lebih baik di masa depan, termasuk peluang tampil di Piala Dunia 2026.

Kluivert dijadwalkan menjalani debutnya sebagai pelatih Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Australia di Sydney pada 20 Maret mendatang.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...