SULSELSATU.com, MAKASSAR – Bank Indonesia (BI) Sulsel resmi membuka layanan penukaran uang Rupiah pada momen Ramadan dan Idul Fitri 2025.
Pembukaan layanan ini ditandai dengan Kick-Off Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idul Fitri (Serambi) 2025.
Serambi 2025 akan berlangsung mulai 5 Maret hingga 27 Maret 2025. BI Sulsel bekerja sama dengan 58 bank yang tersebar di 70 titik penukaran di 24 Kabupaten/Kota di Sulsel.
Baca Juga : BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Selain penukaran uang, BI juga melaksanakan edukasi Cinta, Bangga, dan Paham (CBP) Rupiah kepada masyarakat yang sedang mengantri menukarkan uang.
Dalam menukarkan uangnya, masyarakat diwajibkan untuk mengisi data pada Aplikasi Penukaran dan Tarik Uang Rupiah (PINTAR) di alamat https://pintar.bi.go.id sehari sebelum penukaran.
Masyarakat datang di lokasi kas keliling sesuai dengan jadwal dan tempat yang telah dipesan sebelumnya mulai 5 Maret 2025 pukul 09.30 – 12.00 WITA.
Baca Juga : Operasi Lutut Robotik Pertama di Indonesia Timur Kini Hadir di Siloam Hospitals Makassar
Selama kegiatan Serambi 2025, terdapat empat jenis layanan. Layanan penukaran sinergi perbankan pada 17-27 Maret 2025 di kantor bank, meliputi 14 loket bank di Makassar dan 44 loket bank di luar Makassar.
Lalu, layanan ritel Rumah Ibadah pada tanggal 5-14 Maret 2025 di 8 titik masjid. Ada di Masjid Al Markaz Al Islami dan Masjid Agung Ummu Quraa Jalan Masjid Raya Enrekang pada 5 Maret 2025, Masjid Nurul Jihad Jalan Topaz Raya pada 6 Maret 2025, Masjid Raya Makassar pada 7 Maret 2025.
Masyarakat bisa juga tukar uang di Masjid H.M Asyik pada 10 Maret 2025, Masjid Katangka Gowa pada 12 Maret 2025, Masjid Agung Al-Umarain Benteng Selayar pada 11 Maret 2025, dan Masjid Agung Takalar 13 Maret 2025.
Baca Juga : Maju Pilketos SMA Bosowa Makassar, Muqaddimal Mukrimin Siapkan Visi Misi Kembangkan Potensi Siswa
Selanjutnya, BI Sulsel juga membuka layanan terpadu pada 17-19 Maret 2025 di 2 titik lokasi kegiatan (Gedung Balai Prajurit M. Jusuf Makassar dan Balla Lompoa Gowa).
Layanan Tematik (Serambi Phinisi) pada 20 Maret 2025 di Pulau Lae Lae dan Pulau Lakkang.
Rizki juga menjelaskan bahwa selain pecahan di atas, masyarakat juga dapat menukarkan Uang Rupiah Khusus Rp75 ribu maksimal 200 lembar atau Rp15 juta per orang. Dalam melakukan penukaran, masyarakat dapat membawa uang tunai atau cukup dengan scan QRIS.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News







Komentar