Logo Sulselsatu

Jelang Arus Mudik, Polres Pelabuhan Makassar Perketat Pengamanan di Pelabuhan Soekarno-Hatta

ridwan ridwan
ridwan ridwan

Senin, 10 Maret 2025 13:44

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Menjelang puncak arus mudik, Polres Pelabuhan Makassar meningkatkan pengamanan di Pelabuhan Soekarno-Hatta Makassar. Langkah ini diambil untuk memastikan keamanan dan kenyamanan para pemudik yang memilih jalur laut sebagai moda transportasi mereka.

Tim II Siaga Mako yang dipimpin oleh Pamenwas Kabag SDM Akp Jumanto Agung terlihat aktif berpatroli dan melakukan strong point di sekitar area dermaga. Setiap pintu masuk dan keluar pelabuhan dijaga ketat oleh petugas. Tak hanya menjaga, mereka juga melakukan pemeriksaan selektif terhadap barang bawaan penumpang yang baru tiba di pelabuhan.

“Pemeriksaan ini penting untuk mencegah penyelundupan barang terlarang serta memastikan tidak ada penumpang yang membawa senjata tajam atau minuman keras,” ujar Kasubsipenmas Polres Pelabuhan Makassar, Aipda Adil.

Baca Juga : Cegah Tarif Parkir Liar, Bhabinkamtibmas Polres Pelabuhan Makassar Pastikan Sesuai Perda

Selain mengantisipasi aksi kriminalitas, pengamanan ini juga bertujuan memberikan pelayanan maksimal dan rasa aman kepada masyarakat. Masyarakat pun diimbau untuk tetap waspada dan mematuhi aturan demi kelancaran mudik.

Dengan pengawasan yang ketat ini, diharapkan pelabuhan Soekarno-Hatta Makassar dapat menjadi titik keberangkatan dan kedatangan yang aman dan nyaman bagi para pemudik.(*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel18 Maret 2025 18:35
Warga Bontokanang Takalar Terima BLT, Kades Muhammad Setiawan: Semoga Bisa Meringankan Beban Masyarakat
SULSELSATU.com, TAKALAR – Pemerintah Desa (Pemdes) Bontokanang Kecamatan Galesong Selatan, Kabupaten Takalar, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BL...
Berita Utama18 Maret 2025 18:18
HIPMI Jeneponto Gelar Muscab Ke-VII, Andi Amar Ma’ruf Sulaiman Harapkan Kemajuan Bagi Kabupaten Jeneponto
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Pengurus Cabang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Jeneponto menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) Ke-VII di A...
Makassar18 Maret 2025 16:50
Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin Dikukuhkan Sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad
SULSELSATU.com MAKASSAR – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, secara resmi dikukuhkan sebagai warga kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad ya...
Sulsel18 Maret 2025 15:48
Pemdes Biring Kassi Salurkan BLT untuk 25 KPM, Ini Harapan Kades Murdalin Denta
SULSELSATU.com, TAKALAR – Pemerintah Desa Biring Kassi Kecamatan Galesong Utara Kabupaten Takalar, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Des...