Logo Sulselsatu

Prediksi Arus Kapal dan Penumpang Meningkat, Pelindo Regional 4 Tingkatkan Fasilitas Pelabuhan

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Senin, 10 Maret 2025 19:32

Jumpa pers Pelindo Regional 4 kesiapan hadapi angkutan lebaran Idul Fitri 2025. Foto: Sri Wahyu Diastuti / Sulselsatu.com.
Jumpa pers Pelindo Regional 4 kesiapan hadapi angkutan lebaran Idul Fitri 2025. Foto: Sri Wahyu Diastuti / Sulselsatu.com.

SULSELSATU.com, MAKASSAR – PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 menyambut musim mudik lebaran Idul Fitri 2025 melakukan beberapa peningkatan fasilitas. Upaya tersebut dilakukan karena arus penumpang dan kapal selalu meningkat.

Pelindo Regional 4 memprediksi arus penumpang di semua pelabuhan kelolaan akan mengalami peningkatan sebesar 3 persen dan arus kapal sebesar 5 persen pada musim mudik lebaran 2025 ini.

Peningkatan arus ini menandakan tingginya mobilitas masyarakat yang memilih moda transportasi laut untuk perjalanan mudik tahun ini.

Baca Juga : Jangan Lewat Honda AT FAMILY Day Selama Ramadan, Hadirkan Gratis Angsuran Hingga 5 Kali

Executive Director 4 Pelindo Regional 4 Abdul Azis mengatakan, untuk mengantisipasi lonjakan penumpang dan kapal selama musim mudik Lebaran tahun ini, Pelindo Regional 4 telah melakukan berbagai persiapan.

Persiapan yang dilakukan di antaranya peningkatan fasilitas pelabuhan terutama di ruang tunggu penumpang serta fasilitas pendukung lainnya guna memberikan kenyamanan bagi pemudik.

Selain itu juga optimalisasi operasional dengan meningkatkan jumlah personel di lapangan untuk mempercepat proses embarkasi dan debarkasi.

Baca Juga : Transformasi Pelabuhan Nonpetikemas Wujud Komitmen Pelindo Perkuat Logistik Nasional

Koordinasi intensif dengan pemangku kepentingan, seperti KSOP, operator kapal, dan aparat keamanan untuk memastikan kelancaran arus penumpang dan kapal.

Abdul Azis menyebutkan, data tahun lalu, lima pelabuhan dengan jumlah arus penumpang paling banyak di Regional 4 pada musim mudik Lebaran Idul Fitri 2025 adalah Pelabuhan Makassar, Pelabuhan Balikpapan, Pelabuhan Ambon, Pelabuhan Parepare, dan Pelabuhan Ternate.

“Sedangkan lima pelabuhan dengan arus kapal terbanyak di Regional 4 yakni Pelabuhan Manado, Pelabuhan Ternate, Pelabuhan Ambon, Pelabuhan Kendari, dan Pelabuhan Makassar,” sebut Abdul Azis.

Baca Juga : 100 Bikers Ramaikan Ramadan Bikers Honda di Kendari

Selain peningkatan fasilitas, Pelindo Regional 4 juga melakukan penguatan sistem keselamatan dan keamanan dengan melakukan inspeksi rutin terhadap fasilitas dan kesiapan operasional kapal.

“Serta penggunaan sistem digitalisasi untuk mempermudah akses informasi bagi penumpang mengenai jadwal kapal dan layanan di pelabuhan,” terangnya.

Yusida M. Palesang selaku Division Head Pelayanan Operasi Pelindo Regional 4 menyebutkan, tahun lalu, arus penumpang tertinggi di musim mudik Lebaran IdulFitri yaitu penumpang yang naik dan turun di Pelabuhan Makassar yang mencapai 114.255 orang.

Baca Juga : Zakat di Ujung Jari, Super Apps BRImo Hadirkan Solusi Praktis untuk Masyarakat di Bulan Ramadan

“Yang diprediksi tahun ini akan meningkat jadi 117.683 orang,” ujarnya.

Menyusul arus penumpang yang naik dan turun di empat pelabuhan terpadat lainnya di Regional 4, yakni Pelabuhan Balikpapan dari 93.668 orang menjadi 96.478 orang, Pelabuhan Ambon dari 90.194 orang jadi 92.900 orang.

Selanjutnya, Pelabuhan Parepare dari 82.328 orang menjadi 84.798 orang, dan Pelabuhan Ternate juga meningkat dari 62.909 orang diprediksi akan menjadi 64.796 orang.

Baca Juga : PLN Berbagi Kebahagiaan Bersama Panti Asuhan dan Pesantren Darul Istiqomah Manado

Untuk arus kapal yang diprediksi akan mengalami peningkatan sebesar 5 persen lanjut Yusida, yakni Pelabuhan Manado dari 153 menjadi 161 kapal, kemudian Pelabuhan Ternate dari 143 jadi 150 kapal.

Lalu, Pelabuhan Ambon dari 105 menjadi 110 kapal, Pelabuhan Kendari dari 91 jadi 96 kapal, dan Pelabuhan Makassar dari 87 menjadi 91 kapal.

Yusida menyebutkan, arus mudik Lebaran Idul Fitri tahun ini diperkirakan mulai H-15. Tren peningkatan yang akan terjadi menunjukkan bahwa moda transportasi laut tetap menjadi pilihan utama masyarakat di wilayah timur Indonesia.

Executive Director 4 Pelindo Regional 4 Abdul Azis menambahkan, pihaknya berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik kepada masyarakat yang melakukan perjalanan melalui pelabuhan.

“Kami akan terus meningkatkan layanan dan fasilitas agar masyarakat dapat mudik dengan aman, nyaman, dan lancar. Dengan adanya koordinasi yang baik antara semua pihak, kami optimistis arus mudik tahun ini berjalan lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya,” tukasnya.

Pelindo sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak dalam bidang jasa kepelabuhanan akan terus memantau perkembangan arus mudik hingga periode arus balik pasca Lebaran.

Masyarakat juga diimbau untuk selalu memperhatikan jadwal keberangkatan kapal, datang lebih awal ke pelabuhan, dan mengikuti prosedur keselamatan yang berlaku.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar18 Maret 2025 16:50
Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin Dikukuhkan Sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad
SULSELSATU.com MAKASSAR – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, secara resmi dikukuhkan sebagai warga kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad ya...
Sulsel18 Maret 2025 15:48
Pemdes Biring Kassi Salurkan BLT untuk 25 KPM, Ini Harapan Kades Murdalin Denta
SULSELSATU.com, TAKALAR – Pemerintah Desa Biring Kassi Kecamatan Galesong Utara Kabupaten Takalar, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Des...
Pendidikan18 Maret 2025 15:19
Ekonomi Syariah untuk Semua, Olimpiade BI Sulsel Gaet Peserta Lintas Agama
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Olimpiade Ekonomi dan Keuangan Syariah yang digelar atas kerjasama antara Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Sulawe...
Politik18 Maret 2025 14:12
DPP Golkar Bakal Safari Ramadan di Sulsel Jelang Musda
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Musyawarah Daerah (Musda) Golkar Sulsel 2025 diprediksi menjadi ajang pertarungan sengit di internal partai berlamban...