SULSELSATU.com, MAKASSAR – Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) resmi merilis dua kendaraan listrik Honda terbaru yaitu CUV e: dan ICON e: di Astra Motor Xperience Centre, Trans Studio Mall (TSM) Makassar, Sabtu (22/3/2025).
Dua kendaraan listrik ini selain memenuhi kebutuhan masyarakat juga mendukung penggunaan energi yang ramah lingkungan.
“Terima kasih antas antusiasme publik yang menyambut dengan meriah acara Regional Public Launching CUV e: dan ICON e: di Makassar. Semoga dua sepeda motor listrik ini bisa memenuhi kebutuhan masyarakat,” ujar Kepala Wilayah Asmo Sulsel Thamsir Sutrisno.
Baca Juga : Kolaborasi Bersama Intel, Lenovo Rilis Laptop AI dengan Kamera Tertanam Bawah Layar Pertama di Dunia
Berbagai kemeriahan juga dihadirkan dalam Regional Public Launching CUV e: dan ICON e: kali ini, selain exhibition dan press gathering, ada talkshow.
Kemudian juga ada test ride, quiz & entertainment, serta special band performance. “Special performance dari Abib & Friends,” kata Thamsir.
Regional Public Launching ini juga menghadirkan beberapa kompetisi. Di antaranya Tabuh Bedug Competition dan Lomba Fashion Show Busana Muslim.
Baca Juga : Asmo Sulsel Sukses Gelar Safety Riding Competition 2025 di Makassar
“Berbagai kompetisi yang kami gelar ini juga memeriahkan momen Ramadhan,” ucap Thamsir.
Honda ICON e: dan Honda CUV e: dirancang untuk memenuhi berbagai kebutuhan pengguna, dari yang menginginkan kelincahan hingga daya tahan dan ketangguhan produk sepeda motor listrik.
Honda ICON e: merupakan motor listrik yang lincah di jalan raya dan dapat di-charge langsung.
Baca Juga : Media Exploration Asmo Sulsel Jajal Fitur dan Teknologi Terbaru New Honda PCX160
Sementara itu, Honda CUV e: hadir untuk mendukung produktivitas tinggi dengan sistem baterai yang dapat ditukar (swappable battery) dengan kapasitas baterai yang besar.
Honda ICON e: mengusung lima pilihan warna, yakni yakni Iconic Mint, Iconic Orange, Iconic Red, Iconic White, dan Iconic Matte Black.
Honda ICON e: dipasarkan dengan harga On The Road (OTR) Sulawesi Selatan Rp28.960.000 termasuk charger.
Baca Juga : Didukung Penuh Astra Motor Sulsel, Honda Makassar Culinary Night 2025 Sukses Digelar
Kehadiran sepeda motor listrik Honda ICON e: dan CUV e: mencerminkan komitmen PT Astra Honda Motor (AHM) dalam menghadirkan kendaraan masa depan yang efisien dan ramah lingkungan.
Dilengkapi dengan desain modern, beragam teknologi canggih, performa serta kualitas terbaik, model ini siap mewujudkan mimpi konsumen berkendara dengan produk ramah lingkungan dengan harga yang kompetitif.
Honda CUV e: hadir dengan tiga pilihan warna, yakni Stellar Matte White, Stellar Matte Silver, dan Stellar Matte Black. Honda CUV e: dibanderol dengan harga On The Road (OTR) Sulawesi Selatan Rp56.129.000.
Baca Juga : Astra Motor Sulsel Edukasi Siswa SMKN 3 Gowa Pentingnya Keselamatan Berkendara
“Kami berupaya untuk selalu dapat memberikan pilihan berkendara yang efisien, ramah lingkungan dengan kualitas terbaik, dan standar keamanan tinggi bagi masyarakat di Tanah Air sehingga konsumen akan merasa aman dan nyaman saat berkendara dengan motor listrik Honda, di mana pun mereka berada,” ucap Thamsir.
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar