Logo Sulselsatu

Buka Puasa Bersama, Bupati Syaharuddin Alrif Tegaskan Komitmen Bangun Sidrap

Asrul
Asrul

Minggu, 23 Maret 2025 19:50

Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif. Ist
Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif. Ist

SULSELSATU.com, SIDRAP – Suasana penuh kehangatan terasa di kediaman pribadi Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif, di Lotang Salo, Rappang, Minggu sore (23/3/2025).

Acara buka puasa bersama yang dihadiri jajaran pejabat Pemkab Sidrap dan masyarakat ini bukan sekadar tradisi Ramadan, tetapi juga momentum kebersamaan dalam kepemimpinan baru pasca Pilkada 2024.

Hadir dalam acara tersebut, Wakil Bupati Nurkanaah, Ketua DPRD beserta anggota, pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta tamu undangan lainnya. Suasana akrab terlihat jelas, mencerminkan semangat gotong royong yang menjadi pondasi utama dalam pemerintahan Syaharuddin Alrif.

Baca Juga : Kabupaten Sidrap Gaspol Ketahanan Pangan, Targetkan 1 Juta Ton Gabah Tahun 2025

Dalam sambutannya, Syaharuddin mengungkapkan rasa syukur atas kesempatan yang diberikan masyarakat untuk memimpin Sidrap.

“Ini adalah buka puasa pertama saya sebagai Bupati Sidrap. Sebuah perjalanan yang mungkin tidak saya rencanakan, tapi Allah telah menetapkannya. Ini adalah amanah yang harus saya jalankan dengan sebaik-baiknya,” ungkapnya.

Syaharuddin juga menegaskan bahwa dari 14 program unggulan yang telah ia siapkan bersama timnya, 10 di antaranya telah berjalan dan mulai dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

Baca Juga : Bupati Syaharuddin Alrif Tebar 286 Ribu Bibit Ikan di Danau Sidenreng untuk Dukung Ketahanan Pangan

“Kami tidak ingin hanya sekadar berjanji. Kami ingin program ini benar-benar dirasakan oleh masyarakat, baik di sektor ekonomi, pendidikan, maupun infrastruktur,” tambahnya.

Di sisi lain, Wakil Bupati Nurkanaah turut menyampaikan harapannya agar seluruh elemen masyarakat ikut serta dalam membangun daerah. Ia menekankan bahwa keberhasilan program pemerintah juga bergantung pada partisipasi aktif masyarakat.

“Kami ada di sini karena kepercayaan masyarakat. Maka, sudah sepatutnya kami bekerja sepenuh hati untuk mewujudkan Sidrap yang lebih baik. Dan tentu, dukungan dari seluruh warga sangat kami harapkan,” ujar Nurkanaah.

Baca Juga : Syaharuddin Alrif Hadiri Scope25, Tekankan Pentingnya Kompetisi untuk Masa Depan Anak Sidrap

Ia juga mengajak masyarakat untuk memulai perubahan dari hal-hal kecil, seperti menjaga kebersihan lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan, terutama di kawasan Jembatan Rappang.

Buka puasa bersama ini menjadi lebih dari sekadar ajang silaturahmi. Momen ini menandai awal perjalanan baru Sidrap di bawah kepemimpinan Syaharuddin Alrif dan Nurkanaah, dengan semangat kebersamaan sebagai kekuatan utama dalam membangun daerah.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video10 Mei 2025 20:39
VIDEO: Sejumlah Pengamen Rusak Bus Antar Kota di Tangerang, Videonya Viral
SULSELSATU.com – Sejumlah pengamen jalanan terekam merusak sebuah bus antar kota . Kejadian terjadi di wilayah jalan arteri Bitung, Kabupaten Ta...
Ekonomi10 Mei 2025 19:31
Manfaatkan LinkUMKM BRI, Produsen Minuman Ini Tingkatkan Ketrampilan dan Mampu Perluas Skala Usaha
SULSELSATU.com, SERANG – BRI terus menunjukkan konsistensi dalam pemberdayaannya dan pendampingan bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM)...
Video10 Mei 2025 18:13
VIDEO: Tiga WNA Diduga Hipnotis Pemilik Konter di Situbondo, Rp28 Juta Raib
SULSELSATU.com – Tiga WNA diduga melakukan aksi gendam atau hipnotis terhadap pemilik konter dan agen bank di Desa Gunung Malang, Suboh, Situbondo, ...
News10 Mei 2025 17:09
Pelindo Wujudkan Akses Air Bersih Layak bagi Warga Makawidey
Sebagai bentuk nyata kepedulian terhadap kesejahteraan masyarakat di sekitar wilayah operasionalnya, PT Pelabuhan Indonesia (Persero) melalui program ...