Logo Sulselsatu

Tinjau Puskesmas dan Kantor Lurah Tamaona, Darmawangsyah Tekankan Pelayanan Maksimal

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Senin, 14 April 2025 11:44

Wabup Gowa Darmawansyah Muin tinjau puskesmas dan kantor lurah Tamaona. Foto: Istimewa.
Wabup Gowa Darmawansyah Muin tinjau puskesmas dan kantor lurah Tamaona. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, GOWA – Wakil Bupati Gowa Darmawangsyah Muin menekankan pentingnya memberikan pelayanan kesehatan yang maksimal kepada masyarakat.

Hal ini disampaikannya saat melakukan peninjauan ke UPT Puskesmas Tamaona dan Kantor Lurah Tamaona di Kecamatan Tombolo Pao, Minggu (13/4/2025).

Dalam kunjungan tersebut, Wabup Darmawangsyah meninjau langsung fasilitas dan kondisi layanan kesehatan di Puskesmas Tamaona.

Baca Juga : Momentum Hardiknas, Bupati Husniah Talenrang Kampanyekan Gowa Cerdas

Mulai dari ruang Unit Gawat Darurat (UGD), kamar rawat inap, hingga ruang persalinan tak luput dari perhatiannya.

“Saya hanya ingin memastikan tidak ada keluhan dari masyarakat terkait pelayanan kesehatan di sini. Layani warga dengan sebaik-baiknya dan dengan sepenuh hati” tegas Darmawangsyah kepada para dokter dan perawat.

Selain Puskesmas, Wabup Gowa juga meninjau Kantor Lurah Tamaona yang letaknya berdampingan.

Baca Juga : Astra Motor Sulsel Edukasi Siswa SMKN 3 Gowa Pentingnya Keselamatan Berkendara

Ia meminta agar pelayanan administrasi kepada warga terus ditingkatkan, dan para aparat kelurahan lebih proaktif hadir di tengah masyarakat.

“Pelayanan kepada masyarakat adalah prioritas. Lurah dan staf harus betul-betul hadir untuk warga, bukan hanya secara fisik tapi juga dalam kinerja,” pesan Darmawangsyah.

Kunjungan ini menjadi bentuk nyata komitmen Pemkab Gowa dalam memastikan pelayanan publik, baik kesehatan maupun administrasi, berjalan efektif dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

Baca Juga : Bupati Husniah Bersama Wakil Darmawansyah Muin Apel Siaga Peluncuran Program Gowa Aman

Menanggapi hal tersebut, Kepala UPT Puskesmas Tamaona, drg. Asrul Abbas, melaporkan bahwa pihaknya memiliki 60 tenaga kesehatan yang terdiri dari lima orang dokter, perawat, serta tenaga non-ASN.

Puskesmas juga dilengkapi dengan dua ruang rawat inap yang mampu menampung hingga enam pasien, termasuk satu ruang persalinan.

“Kami selalu siap memastikan layanan berjalan lancar. Apalagi sekarang ada program Gowa Sehat atau Gowa Salewangang. Tentu pelayanan di puskesmas juga semakin kami tingkatkan,” jelas drg. Asrul.

Baca Juga : Peringati Hari Bumi, Pemkab Gowa Tanam Pohon di Buper Cadika

Pada kunjungan ini, Wakil Bupati Gowa juga turut didampingi oleh Camat Tombolo Pao, Astan.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video03 Mei 2025 17:11
VIDEO: Viral Juru Parkir Minta Rp50 Ribu, Perumda Parkir Makassar Beri Teguran
SULSELSATU.com –Seorang pengendara mobil wanita terlibat cekcok dengan juru parkir di Jalan Somba Opu, Makassar, Jumat (2/5/2025). Insiden terja...
Berita Utama03 Mei 2025 12:08
Anggota Komisi III DPR RI, Rudianto Lallo Desak Polres Jeneponto Tuntaskan Kasus Dugaan Penimbunan BBM
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Anggota Komisi III DPR RI, Rudianto Lallo, mendorong pihak Kepolisian Resor (Polres) Jeneponto untuk mengusut tuntas kas...
Sulsel03 Mei 2025 11:18
Wali Kota Parepare Tasming Hamid Buka Pekan Kebudayaan, Komitmen Pemkot Jaga Warisan Budaya
SULSELSATU.com, PAREPARE – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, secara resmi membuka Pekan Kebudayaan Daerah Kota Parepare sekaligus melepas peser...
Sulsel03 Mei 2025 08:54
Wali Kota Parepare Siap Launching Inovasi Layanan Aduan Masyarakat Berbasis Online
SULSELSATU.com, PAREPARE – Pemerintah Kota Parepare terus berinovasi dalam meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat. Salah satu gebrakan ...