Logo Sulselsatu

Dorong Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Kalla Institute Perkuat Kerja Sama dengan BPS Sulsel

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 17 April 2025 21:00

Kalla Institute bersama BPS Sulsel. Foto: Istimewa.
Kalla Institute bersama BPS Sulsel. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSARKalla Institute terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pengembangan ilmu pengetahuan dan kontribusi nyata kepada masyarakat.

Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Kalla Institute Dr. Habib Muhammad Shahib bersama Kepala Biro Kerjasama Kalla Institute Fauziah Yahya serta tim melakukan kunjungan resmi ke Badan Pusat Statistik (BPS) Sulawesi Selatan, Rabu (17/4/2025).

Kunjungan ini merupakan langkah strategis dalam memperkuat sinergi antara dunia akademik dan lembaga pemerintah, khususnya dalam bidang riset dan pengabdian masyarakat.

Baca Juga : Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025

Dalam pertemuan tersebut, Habib mengatakan kedua belah pihak sepakat untuk menjajaki peluang kolaborasi yang meliputi penelitian, pengembangan data, serta kegiatan pengabdian kepada masyarakat.

“Kami berharap kerjasama ini dapat meningkatkan kualitas riset dan pengabdian masyarakat di Sulawesi Selatan, serta memberikan manfaat bagi masyarakat,” ucap Habib.

Kepala BPS Sulsel Aryanto menyambut baik inisiatif dari Kalla Institute dan menyatakan kesiapan BPS untuk bersinergi dalam menghasilkan solusi berbasis data yang bermanfaat.

Baca Juga : SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK

“Ini merupakan langkah konkret untuk memberikan dampak positif bagi masyarakat, semoga nantinya akan lahir solusi-solusi baru yang bisa dirasakan manfaatnya,” tutur Aryanto.

Kalla Institute menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan kontribusi positif bagi masyarakat melalui kegiatan riset yang aplikatif dan program pengabdian yang berbasis keilmuan.

Hal ini didukung penuh oleh kompetensi para dosen yang aktif dalam memberikan pelatihan dan menciptakan inovasi yang relevan dengan kebutuhan masyarakat.

Baca Juga : BWP Konsisten Gelar Nature Yoga, Hadirkan Kegiatan Produktif di Akhir Pekan

Untuk mengetahui informasi terbaru mengenai KALLA, masyarakat dapat berkunjung ke website kalla.co.id, Instagram @kallagroup, Facebook Fanpage di Kalla Group, Twitter di @KallaGroup_ID dan Youtube Channel di Kalla Group. Dapat pula menghubungi hotline Kalla Care di nomor Whatsapp 0811 4414 030 dan nomor 0411 300 0103.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...