Logo Sulselsatu

7 Tahun Nipah Park, Merawat Keberlanjutan Lewat Tema SUS7AIN

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Jumat, 25 April 2025 18:07

Press conference perayaan 7 tahun NIPAH PARK dengan tema SUS7AIN. Foto: Istimewa.
Press conference perayaan 7 tahun NIPAH PARK dengan tema SUS7AIN. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSARNIPAH PARK merayakan eksistensinya sebagai ruang publik dengan berorientasi keberlanjutan hingga usia 7 tahun.

Spesial usia 7 tahun ini, NIPAH PARK menggabungkan kata sustain dan angka 7 menjadi SUS7AIN sebagai simbol perjalanan dalam menjaga keseimbangan antara alam, kehidupan, dan pengalaman.

Ada tiga pilar utama yang difokuskan NIPAH PARK, yaitu Nature, Life, Experience. Komitmen menghadirkan ruang yang ramah lingkungan, relevan secara sosial, dan menyimpan pengalaman bagi pengunjungnya.

Baca Juga : Perjalanan 30 Tahun Kalla Inti Karsa, Dari Pasar Tradisional ke Pionir Properti Modern

Sales & Marketing General Manager KALLA Land & Property Rasmila Sari Suaib mengungkapkan, SUS7AIN adalah narasi tentang bagaimana ruang publik bisa tumbuh, beradaptasi, dan tetap punya makna jangka panjang.

“Tema tahun ini adalah refleksi dari bagaimana NIPAH PARK bertumbuh selama tujuh tahun terakhir. Bukan hanya sebagai ruang komersial, tapi sebagai ruang hidup yang berdampak. Kami ingin menyampaikan bahwa keberlanjutan tidak harus selalu serius atau berat. Ia bisa dekat, menyenangkan, dan menyentuh,” ungkap Rasmila.

Komitmen terhadap keberlanjutan tidak hanya hadir dalam konsep, tapi juga dijalankan secara konkret.

Baca Juga : Agya Goes to Campus Siap Gebrak Unhas, Hadirkan Kompetisi Basket 3×3

NIPAH PARK telah mengimplementasikan prinsip green building, efisiensi energi, pengelolaan limbah, pemanfaatan sumber energi surya, dan desain ruang terbuka yang mendukung sirkulasi udara alami.

Sebagai hasil dari upaya ini, NIPAH PARK menerima berbagai penghargaan bergengsi, di antaranya Penghargaan Greenship Gedung Baru peringkat Silver dan Gold dari Green Building Council Indonesia, Juara 3 Kategori Gedung Hemat Energi, Sub Kategori Gedung Tropis (Tropical Building) pada Penghargaan Subroto Bidang Efisiensi Energi.

Tak luput juga NIPAH PARK meraih Juara 3 Penetapan Pengelola Persampahan Terbaik 2024 oleh DLH Kota Makassar.

Baca Juga : Promo Juni Ceria Bugis Waterpark Adventure Berikan Diskon Setengah Harga

Andi Muhammad Imam Rafsanjani selaku Operational Manager NIPAH PARK dan Office mengungkapkan, keberlanjutan bisa berjalan berdampingan dengan efisiensi dan kenyamanan.

Semua pihak di dalam ekosistem NIPAH PARK, mulai dari operasional hingga tenant terlibat dalam upaya ini.

“Keberlanjutan adalah kerja sehari-hari. Tentang bagaimana setiap sistem, material, dan kebijakan operasional dirancang agar sejalan dengan prinsip ramah lingkungan dan efisiensi energi,” ujar Imam, sapaan akrabnya.

Baca Juga : Bukit Baruga Hadirkan Baruga Market; Ruang Kolaborasi yang Inovatif dan Ramah UMKM

Imam juga menambahkan, mal sebagai ruang publik modern harus bertransformasi menjadi ekosistem yang tidak hanya nyaman, tapi juga bertanggung jawab.

“Itu sebabnya kami terus mengembangkan inisiatif seperti PLTS, pengelolaan limbah terpadu, sistem ventilasi alami, hingga edukasi tenant tentang efisiensi operasional. Semua langkah ini tidak kami jalankan sendiri. Kolaborasi dengan tenant, komunitas, hingga pengunjung adalah elemen penting agar keberlanjutan bisa benar-benar hidup,” imbuhnya.

Perayaan 7 tahun ini juga menandai kolaborasi lintas sektor yang menjadi ciri khas NIPAH PARK sejak awal berdiri. Salah satu kolaborator tahun ini adalah Hirah Sanada, seniman muda lulusan Arsitektur Universitas Hasanuddin.

Baca Juga : Spesial di The Showcase Automotive & Property Exhibition, Bukit Baruga Siapkan Penawaran Menarik

Ia menghadirkan karya ilustrasi yang merespons bentuk arsitektur dan lanskap NIPAH PARK, menggambarkan aktivitas pengunjung dari berbagai latar yaitu musik, buku, interaksi sosial dalam visual yang ekspresif.

Karya tersebut menjadi representasi visual dari tiga pilar SUS7AIN dan menjadi simbol bahwa keberlanjutan juga bisa diwujudkan melalui ekspresi artistik.

Selain itu, kolaborasi jangka panjang dengan pelaku usaha lokal seperti Artani Bulk Store juga kembali dihadirkan. Artani merupakan toko minim limbah pertama di Makassar yang menjadi mitra NIPAH dalam edukasi gaya hidup zero waste di ruang publik.

“Artani lahir dari keresahan akan limbah yang kita hasilkan setiap hari, dan keyakinan bahwa perubahan bisa dimulai dari cara kita belanja. Tapi kami tahu, mengubah kebiasaan bukan hal mudah, dibutuhkan ruang yang mendukung dan komunitas yang percaya pada nilai dan visi yang sama. Di situlah NIPAH PARK berperan,” ujar Ria Lestari, Founder Artani Bulk Store.

Perayaan HUT ke-7 NIPAH PARK berlangsung selama dua hari, 24–25 April 2025. Program dimulai dengan kolaborasi kuliner antara Timur Resto dan Toko Kopi Oma, dilanjutkan dengan Sustainability Talks bersama komunitas lingkungan, serta Green Tenant Talks bersama brand retail ramah lingkungan.

Agenda dilanjutkan dengan Journaling Talks, sosialisasi program pengolahan sampah organik, serta penampilan musik dari musisi lokal Makassar, Vinns Project, DJ Fian Rinaldy, dan SKA With Klasik.

Aksi sosial seperti kegiatan donor darah juga digelar, menandai bahwa keberlanjutan juga menyentuh aspek kemanusiaan.

Sebagai bagian dari aksi nyata, NIPAH PARK mengolah limbah tutup botol minuman kemasan tenant menjadi merchandise daur ulang berupa tatakan gelas, berkolaborasi dengan komunitas Berdaur.

Produk hasil pengolahan ini dibagikan kepada media sebagai bentuk komitmen terhadap ekonomi sirkular.

SUS7AIN menjadi penanda bahwa NIPAH PARK tidak hanya bertransformasi sebagai ruang komersial, tetapi juga sebagai ruang sosial yang hidup dan berdampak.

Kampanye ini didesain sebagai penggerak kolektif untuk mendorong masyarakat lebih sadar, lebih terlibat, dan lebih bertanggung jawab terhadap lingkungan sekitar.

“Kami ingin masyarakat dan media melihat bahwa keberlanjutan bukan proyek sesaat atau sekadar proyek satu waktu, melainkan jalan panjang yang harus dilalui dengan komitmen kolektif. Dan NIPAH PARK siap melanjutkan langkah ini dengan konsisten,” tutup Rasmila.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar19 Juni 2025 11:32
Dua Program Pelanggan PDAM Makassar; Cicilan Sambungan Baru dan Sambungan Gratis untuk Warga Tidak Mampu
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Manajemen Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Makassar menegaskan dua program inovasi yang sementara berjalan unt...
Berita Utama19 Juni 2025 11:27
Disdik Sulsel Terbitkan SE, Wajibkan Hafalan Juz 30 bagi Guru dan Siswa Muslim
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulsel melalui Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan mewajibkan seluruh guru, te...
Makassar18 Juni 2025 22:43
Perkuat Sistem Distribusi, PDAM Makassar Gandeng STS dalam Penanganan NRW
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Plt Direktur Utama Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Makassar, Hamzah Ahmad, menerima kunjungan Presiden Direkt...
OPD18 Juni 2025 22:35
Camat Panakkukang Diduga Salahgunakan Wewenang, Dewan Soroti Penerbitan Sporadik di Tanah Sengketa
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota Komisi C DPRD Kota Makassar, Imam Musakkar, mengungkap dugaan penyalahgunaan wewenang yang dilakukan oleh Camat P...