Logo Sulselsatu

DPW PAN Sulsel Siap Susun Kepengurusan Baru, Target Rampung Juli

Asrul
Asrul

Rabu, 21 Mei 2025 11:33

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Sulawesi Selatan tengah bersiap menyusun struktur kepengurusan baru pasca-penetapan tim formatur oleh Ketua Umum DPP PAN.

Ketua DPW PAN Sulsel, Husniah Talenrang, akan memimpin proses penyusunan ini bersama Sekretaris DPW, Chaidir Syam, dan sejumlah formatur yang telah ditunjuk.

“Kami baru akan memulai proses penyusunan pekan ini bersama formatur yang ditetapkan DPP,” ujar Chaidir Syam, Rabu (21/5/2025).

Baca Juga : Masuk Formatur, Husniah Talenrang Sesumbar Akan Jadikan PAN Pemenang Pemilu di Sulsel

Ia mengungkapkan, DPW menargetkan proses penyusunan rampung sebelum akhir Juli 2025, sesuai arahan dari Dewan Pimpinan Pusat.

“Target kami, paling lambat bulan Juli sudah selesai. Itu juga sesuai dengan instruksi dari DPP,” ujarnya.

Mengenai susunan pengurus baru, Chaidir mengatakan pembahasan masih dalam tahap awal dan belum ada nama yang dikonfirmasi masuk dalam struktur.

Baca Juga : Chaidir Syam Tegaskan Siap Pimpin PAN Sulsel, Janjikan Kepengurusan yang Solid

“Soal jumlah dan komposisi masih kami bahas. Belum bisa disampaikan sekarang,” jelasnya.

Sementara itu, terkait agenda Musyawarah Daerah (Musda) DPD PAN tingkat kabupaten/kota, Chaidir menyebut pelaksanaannya dijadwalkan antara bulan Juni hingga Juli, menunggu jadwal resmi dari DPP.

“Musda akan segera dimulai. Kami masih menunggu jadwal resmi, tapi mudah-mudahan bisa dimulai Juni nanti,” ucapnya.

Baca Juga : DPP Tetapkan 4 Formatur Baru Susun Kepengurusan PAN Sulsel 2025-2030

Ia menegaskan, calon ketua DPD yang akan diusung nantinya harus memiliki kapabilitas untuk memperkuat posisi PAN di daerah masing-masing, terutama dalam peningkatan perolehan kursi di DPRD.

Sebelum Musda dilaksanakan, DPW akan mengevaluasi kinerja kepengurusan sebelumnya untuk memastikan hanya kader terbaik yang masuk dalam struktur baru.

“Evaluasi akan kami lakukan bersama Ibu Ketua. Kader yang terbukti berkontribusi positif akan tetap kami akomodasi,” pungkasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...