Logo Sulselsatu

Wakil Bupati Takalar Terima Kunjungan Kerja Kementerian Lingkungan Hidup di TPA Balang

ridwan ridwan
ridwan ridwan

Minggu, 01 Juni 2025 13:13

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, TAKALAR – Kementerian Lingkungan Hidup/Kepala Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (KLH/BPLH), yang di wakili oleh Direktur Pengurangan Sampah dan Pengembangan Ekonomi Sirkular KLH, Bapak Agus Rusly, S.Pi., M.Si melakukan kunjungan dan pemantauan pengelolaan sampah di TPA Balang Kabupaten Takalar Minggu, 1 Juni 2025.

Dalam kunjungan ini Direktur Pengurangan Sampah dan Pengembangan Ekonomi Sirkular Kementerian Lingkungan Hidup didampingi Wakil Bupati dan Forkopimda Kabupaten Takalar memantau langsung pengelolaan limbah dan sampah yang ada di TPA Balang.

Pada kesempatan tersebut, Agus Rusly menyampaikan bahwa kegiatan ini untuk menindaklanjuti arahan Bapak Menteri Lingkungan Hidup untuk melakukan pendampingan terhadap TPA Takalar, open Dumping artinya hanya di kumpulankan di transportasikan dan di buang, jelasnya.

Baca Juga : Bupati Daeng Manye Gelar Open House Bersama Masyarakat Takalar

“Kami berharap kedepan TPA Takalar ini dikelola dengan sanitary Landfill artinya pada saat masuk sampah langsung ditutup oleh tanah dan sebagainya sehingga untuk menghindari rilis nya atau keluar nya metan ke udara yang menyebabkan perubahan iklim yang ekstrim,” Kuncinya.

Dalam kunjungan tersebut Wakil Bupati Takalar Dr. H. Hengky Yasin,.S.Sos,.MM mengatakan bahwa kami dari pemerintah Kabupaten Takalar berterima kasih atas kehadiran bapak Direktur mewakili kementerian lingkungan Hidup untuk melihat langsung TPA kita yang ada di Kecamatan Polongbangkeng Selatan ini begini lah sekarang kami dalam on progres seperti yang di intruksikan oleh bapak menteri mudah mudahan dalam waktu dekat semua intruksi pak menteri juga kita bisa laksanakan

Turut membersamai kunjungan tersebut Kadis Lingkungan Hidup dan Pertanahan Kab. Takalar Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Takalar serta para Camat se- Kabupaten Takalar. (*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...