Logo Sulselsatu

Bantu Kaum Dhuafa, LAZ Hadji Kalla Buka Pendaftaran Khitanan Massal di Empat Provinsi

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Rabu, 04 Juni 2025 18:32

LAZ Hadji Kalla hadirkan program khitanan massal. Foto: Istimewa.
LAZ Hadji Kalla hadirkan program khitanan massal. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSARLembaga Amil Zakat (LAZ) Hadji Kalla kembali menghadirkan program Khitanan Massal Gratis bagi anak-anak dari keluarga prasejahtera atau dhuafa.

Program tahunan yang telah menjadi bagian penting dari kontribusi sosial perusahaan ini akan digelar pada Juni 2025. Program ini hadir di empat provinsi, yakni Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah dan Sulawesi Tenggara.

Dengan pendaftaran yang telah dibuka sejak awal Mei dan akan berlangsung hingga 10 Juni 2025, program ini terbuka untuk anak laki-laki berusia 6 hingga 12 tahun, khususnya yang berasal dari kalangan keluarga dhuafa.

Baca Juga : Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025

Khitan akan dilayani langsung oleh tenaga medis profesional yang disertai dengan obat dan perawatan gratis serta bingkisan menarik bagi peserta.

Bagi masyarakat yang ingin mendaftarkan anaknya, dapat langsung mengakses formulir pendaftaran secara daring melalui laman www.yayasanhadjikalla.or.id.

Lebih dari sekadar layanan medis, program ini juga mencerminkan kepedulian LAZ Hadji Kalla terhadap aspek kesehatan, hak anak, dan pembangunan manusia berkelanjutan. Sejalan dengan keberlanjutan yang menjadi fondasi strategis KALLA.

Baca Juga : SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK

“Khitan bukan hanya kebutuhan kesehatan, tapi juga bagian dari hak anak untuk tumbuh sehat dan bermartabat. Program ini menjadi salah satu bentuk komitmen kami untuk hadir di tengah masyarakat yang membutuhkan, mendekatkan layanan kesehatan ke kelompok rentan, dan tentu saja mendorong dampak sosial yang lebih luas di wilayah kerja kami,” ungkap Sapril Akhmady selaku Program Manager Humanity & Environment LAZ Hadji Kalla.

Menariknya, sejak beberapa tahun terakhir, program khitanan massal LAZ Hadji Kalla juga menyisipkan nilai-nilai edukatif dan ekologis.

Setiap anak yang mengikuti khitanan diberikan bibit tanaman produktif, yang akan ditanam dan dirawat bersama orang tua mereka.

Baca Juga : BWP Konsisten Gelar Nature Yoga, Hadirkan Kegiatan Produktif di Akhir Pekan

“Filosofinya sederhana, jika khitan adalah awal dari kedewasaan seorang anak, maka menanam pohon adalah simbol bagaimana mereka belajar bertanggung jawab, merawat kehidupan, dan menumbuhkan manfaat untuk masa depan.” Tambah Sapril.

Cerita-cerita dari mereka yang telah penerima manfaat pun selalu mengalir hangat di tiap pelaksanaan program ini. Seperti Amiruddin, seorang buruh harian lepas asal Pampang, Kota Makassar yang memiliki empat anak. Tiga anak diantaranya mengikuti program khitan ini.

“Saya benar-benar bersyukur, karena biaya khitan itu tidak kecil untuk kami. Tapi lewat program ini, anak-anak saya mendapat pelayanan medis terbaik, tanpa mengeluarkan biaya sepeser pun,” ujarnya dengan mata berkaca-kaca.

Baca Juga : Program DBS LAZ Hadji Kalla Berhasil Tingkatkan Produktivitas dan Pendapatan Petani

Pelaksanaan khitanan akan tersebar di beberapa titik strategis agar mudah dijangkau oleh masyarakat dari berbagai pelosok daerah.

Proses pelaksanaan juga dijalankan dengan standar keamanan dan kesehatan yang baik, serta didampingi oleh tim relawan dan Cranial Sehat Indonesia selaku pendamping medis.

Program khitanan ini merupakan bagian dari misi sosial LAZ Hadji Kalla dalam mendukung kesehatan preventif, serta membuka akses yang setara bagi kelompok marjinal.

Baca Juga : Fieldtrip Eksplorasi Sains dan Lingkungan Siswa SMP Islam Athirah Bone Jelajahi Maros

Dalam lanskap keberlanjutan yang makin ditekankan di sektor bisnis, program semacam ini membuktikan bahwa keberlanjutan tidak hanya soal lingkungan, tapi juga tentang bagaimana manusia dijaga harkat dan martabatnya sejak dini.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar29 Januari 2026 17:43
Soal PSEL Makassar, Munafri: Aspirasi Warga Jadi Pertimbangan Utama
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menegaskan bahwa rencana Proyek Pengelolaan Sampah menjadi Energi Listrik (PSEL) tidak akan d...
Politik29 Januari 2026 16:33
Disaksikan Istri dan Anak, Kaesang Perkenalkan RMS Sebagai Kader PSI di Forum Rakernas Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep secara resmi memperkenalkan mantan Ketua DPW Partai NasDem...
Makassar29 Januari 2026 13:46
Wali Kota Makassar Minta RKPD 2027 Fokus pada Dampak dan Keberlanjutan
SULSELSATU.com MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar mulai mematangkan arah pembangunan tahun 2027 melalui Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal ...
Sulsel29 Januari 2026 09:36
Komitmen Jamin Kesehatan Masyarakat, Gowa Raih UHC Award Kategori Pratama 2026
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa meraih Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Kategori Pratama pada Penerimaan Penghargaan UHC Award 2026 dira...