Logo Sulselsatu

Kunjungan Reses, Anggota DPR RI Rudianto Lallo Serap Aspirasi Warga Pulau

ridwan ridwan
ridwan ridwan

Kamis, 12 Juni 2025 12:56

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota DPR-RI periode 2024-2029 dari Fraksi NasDem, Rudianto Lallo, menggelar kunjungan reses di Pulau Lanjukang, Kelurahan Barrang Caddi’, Kecamatan Kepulauan Sangkarrang, Minggu, 8 Juni 2025. Pulau Lanjukang merupakan pulau terpencil di Kota Makassar.

Ketua Kelompok Fraksi (Kapoksi) Komisi III DPR-RI Fraksi NasDem ini memberikan perhatian khusus terhadap proses serap aspirasi masyarakat warga kepulauan pada Masa Reses III Tahun Sidang 2024-2025.

Menurut Rudianto Lallo, warga pulau merupakan basis konstituen yang tidak boleh terlupakan, mereka hidup marginal, terpinggirkan dari konteks sosial dan geografis, sehingga atas dasar itu, justru aspirasi mereka harus mendapat perhatian yang lebih.

Baca Juga : Sosialisasi Empat Pilar, Rudianto Lallo Ajak Masyarakat Lawan Perpecahan dan Berita Hoax

“Saya sebagai wakil rakyat yang juga lahir dan besar di pulau, tentu saja sesama anak pulau, bisa mengerti kondisi dan harus memperjuangkan aspirasi masyarakat kepulauan yang ada di Dapil,” ujar legislator Daerah Pemilihan Sulsel I yang meliputi Makassar, Gowa, Takalar, Jeneponto, Bantaeng dan Selayar itu.

Nisar sebagai salah satu tokoh pemuda setempat sangat mengapresiasi langkah strategis Rudianto Lallo yang memulai resesnya di warga kepulauan.

“Kegiatan seperti ini tidak banyak dilakukan oleh sekelas Anggota DPR-RI, yang kami tahu beliau pasti banyak berjibaku mengurusi negara dan isu-isu nasional dan hiruk pikuk Jakarta, tetapi beliau tidak lupa dengan asalnya sebagai warga pulau dan memperjuangkan aspirasi Dapilnya,” ujarnya.

Baca Juga : Kunjungi Desa Banrimanurung di Jeneponto, Anggota Komisi III DPR RI Rudianto Lallo Komitmen Wujudkan Permintaan Warga

Menurutnya, salah satu persoalan mendasar dari warga pulau adalah soal akses. “Dari segi isu sekira kami lumayan terjaga dari kontaminasi masalah dari luar, sehingga kita sebenarnya berharap fokus Bhabinkamtibmas di pulau-pulau adalah menjaga kestabilan keamanan dan ketertiban warga setempat dan antar pulau, maka untuk percepatan pelayanan pada wilayah hukum yang khusus seperti ini, diperlukan kendaraan dinas
untuk Bhabinkamtibmas yang bertugas
di wilayah kepulauan agar mempercepat penanganan suatu peristiwa hukum,” jelasnya.

Menanggapi hal tersebut, Rudianto Lallo yang juga merupakan mantan Ketua DPRD Kota Makassar yang punya basis kuat di pulau-pulau, menyatakan selalu siap menjadi yang terdepan memperjuangkan hak warga pulau.

“Semenjak menjadi Ketua DPRD Kota Makassar, alhamdulillah sudah banyak legacy yang kami berikan untuk pembangunan dan pengembangan di pulau, mudah-mudahan di level yang berbeda ini, kami bisa lebih menjangkau banyak hal, terutama persoalan akses pelayanan dan penegakan hukum sesuai Komisi yang saya tempati,” pungkas Rudianto Lallo. (*)

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...