Logo Sulselsatu

Gubernur Andi Sudirman Siap Jadikan Sulsel Pusat Olahraga Berkuda Nasional

Asrul
Asrul

Rabu, 09 Juli 2025 11:14

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman menegaskan komitmennya menjadikan Sulsel sebagai pusat pengembangan olahraga berkuda di Indonesia.

Hal itu disampaikan Andi Sudirman dalam pelantikan Pengurus Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (PORDASI) Sulsel periode 2025-2029 di Aula Asta Cita, Rumah Jabatan Gubernur, beberapa waktu lalu.

Pelantikan yang dipimpin langsung oleh Ketua Umum PP Pordasi Aryo PS Djojohadikusumo ini menetapkan Iqbal Nadjamuddin sebagai Ketua Pengprov Pordasi Sulsel, dengan Vonny Ameliani Suardi sebagai Sekretaris dan Rendra Darwis sebagai Bendahara.

Baca Juga : Dorong Konektivitas Logistik di KTI, Pemprov Sulsel Apresiasi Kontribusi Pelindo

Gubernur Andi Sudirman mengungkapkan Pemprov Sulsel telah menyiapkan berbagai langkah strategis untuk mendorong kemajuan olahraga berkuda, mulai dari pembinaan usia dini hingga pembangunan infrastruktur bertaraf internasional.

“Pencarian bakat atlet berkuda harus dimulai sejak usia sekolah. Kita akan fasilitasi pembinaan sejak dini agar pembibitan berjalan berkelanjutan. Bahkan, kami telah merancang pembangunan lintasan pacuan kuda, salah satu opsinya di kawasan CPI,” ungkap Andi Sudirman.

Dirinya juga mengatakan rencana kerja sama dengan perguruan tinggi untuk menyusun studi teknis desain lintasan berkuda berstandar internasional. Hal ini sejalan dengan target Pemprov menjadikan Sulsel sebagai tuan rumah event berkuda tingkat provinsi yang melibatkan seluruh kabupaten kota.

Baca Juga : Pemprov Sulsel Dukung Pengembangan Pelabuhan Pelindo

“Kami ingin Sulsel menjadi hub berkuda nasional. Kawasan kita strategis, SDM ada, lahan tersedia, tinggal bagaimana pengurus aktif dan serius membina atlet sampai ke level internasional,” jelasnya.

Acara pelantikan turut dihadiri Anggota DPR RI Andi Amar Ma’ruf Sulaiman, Ketua KONI Sulsel Yasir Machmud, Ketua KORMI Sulsel Abdul Hayat Gani, Rektor Unhas Prof Jamaluddin Jompa, serta Kepala OPD lingkup Pemprov Sulsel.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...