Logo Sulselsatu

Penjelasan Wawali Aliyah Tak Hadiri Peluncuran Seragam Sekolah Gratis

Asrul
Asrul

Selasa, 22 Juli 2025 10:22

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, angkat bicara untuk meluruskan spekulasi publik terkait ketidakhadirannya dalam acara peluncuran program seragam sekolah gratis untuk siswa SD dan SMP yang digelar pada Senin (21/7/2025).

Aliyah menegaskan bahwa ketidakhadirannya bukan karena mengabaikan agenda penting pemerintah kota, melainkan karena tengah menjalankan tugas resmi mewakili Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, dalam sejumlah kegiatan strategis di Jakarta sejak 20 hingga 22 Juli.

“Saat program seragam gratis diluncurkan, saya sedang berada di Kementerian Kesehatan untuk koordinasi terkait Dana Alokasi Khusus (DAK) pusat dan program rehabilitasi RSUD Daya. Ini tugas resmi yang diberikan langsung oleh Pak Wali,” ujarnya dalam keterangan tertulis.

Baca Juga : Puluhan Tahun PSU Belum Diserahkan, Pemkot Makassar Ultimatum Pihak PT GMTD

Aliyah juga menyampaikan bahwa kepergiannya ke Jakarta telah dikomunikasikan dan mendapat izin dari Wali Kota sejak Jumat sebelumnya. Ia bahkan memegang surat tugas resmi sebagai bentuk legalitas penugasan tersebut.

“Ini bentuk pembagian peran dalam pemerintahan. Pak Wali menjalankan agenda di Makassar, sementara saya mewakili Pemkot mengurus urusan penting di pusat. Ini adalah kerja tim,” tambahnya.

Politisi Partai Demokrat itu menegaskan bahwa koordinasi antara dirinya dan Wali Kota berjalan baik dan profesional. Aliyah menyebut bahwa kehadirannya di Jakarta juga termasuk memenuhi undangan dari Kemendikbudristek serta menghadiri kegiatan silaturahmi antar daerah.

Baca Juga : Jembatan Kembar Barombong Disiapkan, Pemkot Makassar Rampungkan Urusan Lahan

“Saya juga sempat hadir di acara pernikahan keluarga tokoh nasional di Jakarta. Itu bagian dari membangun komunikasi lintas daerah yang bermanfaat bagi Makassar,” tuturnya.

Aliyah dijadwalkan kembali ke Makassar pada Rabu (23/7), dan memastikan seluruh agenda yang ia jalankan di Jakarta memiliki dampak langsung terhadap pembangunan dan pelayanan publik di Makassar.

Terkait peluncuran program seragam sekolah gratis, Aliyah tetap memberikan apresiasi dan menegaskan bahwa program tersebut merupakan bagian dari janji politik Munafri-Aliyah untuk menghadirkan pendidikan inklusif dan berkeadilan.

Baca Juga : Pengamat Nilai Dukungan 20 DPD II Tegaskan Appi Figur Pemersatu Golkar Sulsel

“Ini bukan hanya soal seragam. Ini adalah bentuk keberpihakan pemerintah terhadap pendidikan anak-anak, terutama dari keluarga kurang mampu. Kami ingin memastikan tidak ada anak yang tertinggal hanya karena tidak punya seragam,” tegasnya.

Aliyah berharap program ini dapat meringankan beban ekonomi orang tua dan memastikan setiap anak Makassar memiliki akses pendidikan yang layak tanpa hambatan biaya.

“Ini tentang keadilan sosial. Tentang kehadiran negara di tengah masyarakat. Dan kami akan terus hadir untuk memastikan tidak ada yang tertinggal,” pungkasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...