Logo Sulselsatu

Pelindo dan Bumi Liputan Boga Teken PKS Pemanfaatan Lahan Pelabuhan Samarinda

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Selasa, 05 Agustus 2025 20:43

Pelindo dan Bumi Liputan Boga teken kerja sama. Foto: Istimewa.
Pelindo dan Bumi Liputan Boga teken kerja sama. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSAR – PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 Samarinda resmi menjalin kerja sama strategis dengan PT Bumi Liputan Boga melalui penandatanganan perjanjian pemanfaatan sebagian lahan di lingkungan Pelabuhan Samarinda.

Perjanjian ini menjadi wujud sinergi antara Pelindo sebagai operator pelabuhan dengan mitra usaha dalam rangka optimalisasi aset dan peningkatan nilai tambah kawasan pelabuhan.

Penandatanganan dilakukan oleh General Manager Pelindo Regional 4 Samarinda Capt. Suparman dan Direktur PT Bumi Liputan Boga Catherine Linan.

Baca Juga : Tingkatkan Literasi, Pelindo Gelar Edukasi Pengelolaan Keuangan dan Pengenalan Dana Pensiun di Makassar

Disaksikan langsung Executive Director 4 Pelindo Regional 4 Abdul Azis bersama manajemen Pelindo Regional 4 serta juga dari pihak PT Bumi Liputan Boga, di Lantai 7 Kantor Pelindo Regional 4 di Makassar, Selasa (5/8/2025).

Dalam perjanjian tersebut, disepakati bahwa PT Bumi Liputan Boga akan memanfaatkan sebagian lahan milik Pelindo di kawasan Pelabuhan Samarinda, sesuai dengan prinsip tata kelola yang baik dan ketentuan perundang-undangan yang berlaku.

General Manager Pelindo Regional 4 Samarinda Capt. Suparman menyampaikan, kerja sama ini merupakan langkah konkret dalam mendorong pemanfaatan aset negara secara produktif dan berkelanjutan.

Baca Juga : Laba Bersih Kinerja 2025 SPJM Lampaui Target, Canangkan Ekspansi Bisnis 2026

“Kami menyambut baik kerja sama ini sebagai bagian dari upaya optimalisasi aset Pelindo di Samarinda. Dengan adanya pemanfaatan lahan ini, kami berharap dapat mendorong peningkatan aktivitas ekonomi di lingkungan pelabuhan sekaligus memberikan nilai tambah bagi kedua belah pihak,” ujar Suparman.

Direktur PT Bumi Liputan Boga, Catherine Linan menyampaikan apresiasi terhadap Pelindo atas kepercayaan yang diberikan.

Dia menegaskan komitmen perusahaannya untuk menjalankan kegiatan usaha yang mendukung ekosistem pelabuhan secara profesional dan bertanggung jawab.

Baca Juga : Pelindo Group Makassar Gelar Donor Darah Peringati Bulan K3 2026

“Kerja sama ini tidak hanya menjadi peluang usaha, tetapi juga bentuk kontribusi kami dalam mendukung efisiensi rantai logistik dari sisi pelabuhan,” tuturnya.

Langkah ini sejalan dengan arah strategis Pelindo pasca merger dalam memperkuat peran pelabuhan sebagai motor penggerak pertumbuhan ekonomi daerah.

Pelindo berkomitmen untuk terus membuka peluang kemitraan yang saling menguntungkan dengan berbagai pihak, guna mendukung transformasi pelabuhan yang berdaya saing dan modern.

Baca Juga : Perkuat Layanan SDM, Pelindo Regional 4 Gelar MCU Bagi Seluruh Pegawai

Sementara itu Executive Director 4 Pelindo Regional 4 Abdul Azis menyatakan, pihaknya menyambut baik kerja sama ini untuk mengoptimalkan aset sekaligus mendukung pelaku usaha yang ingin menjalankan usaha di sekitar wilayah pelabuhan.

“Tentu saja pemanfaatan sebagian lahan pelabuhan ini akan tetap memperhatikan aspek keamanan, operasional, dan tata ruang pelabuhan. Kami berharap kerja sama ini memberi dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi lokal maupun peningkatan pelayanan di Pelabuhan Samarinda,” tukas Abdul Azis.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...