Logo Sulselsatu

Semangat Hari Pelanggan Nasional, Yamaha Bersama PT SJAM Beri Pelayanan Spesial kepada Konsumen

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 04 September 2025 12:29

Manajemen Yamaha dan PT SJAM mengantar langsung unit konsumen di Hari Pelanggan Nasional. Foto: Istimewa.
Manajemen Yamaha dan PT SJAM mengantar langsung unit konsumen di Hari Pelanggan Nasional. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Semarak Hari Pelanggan Nasional yang diperingati setiap 4 September ini turut dirayakan Yamaha bersama para konsumen setia.

Momen istimewa ini menjadi wujud apresiasi Yamaha kepada pelanggan untuk mempererat ikatan yang selama ini sudah terjalin dengan baik.

General Manager dan Manager PT. Suracojaya Abadimotor (PT SJAM) bersama Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) serta dealer resmi lainnya memberikan pelayanan langsung ke pelanggan seperti special greeting, delivery khusus motor Yamaha, counter service dan lainnya.

Baca Juga : Skutik Premium Legendaris Yamaha TMAX Kini Hadir di Indonesia

”Kami ingin menyampaikan terima kasih atas kesetiaan pelanggan Yamaha dalam menggunakan produk dan layanan dari Yamaha. Kami kembali merayakan Hari Pelanggan, dengan bertemu langsung konsumen setia Yamaha,” ujar Frengky J Tunandar selaku GM Marketing PT SJAM sebagai distributor resmi motor Yamaha area Sulselbar.

Program Yamaha di Hari Pelanggan Nasional
Spesial pada Hari Pelanggan Nasional, dealer Yamaha area Sulselbar juga melakukan special delivery sepeda motor kepada konsumen loyal terpilih dan mendapatkan treatment khusus.

Pelanggan akan mendapatkan pengisian BBM Full tangki ke unit baru serta souvenir unik yang disediakan untuk pelanggan walk in di dealer Yamaha.

Baca Juga : SMK Kontes Road to Yamaha Factory, 31 Sekolah Bersaing Masuk Daftar 15 Terbaik

Tersedia juga program sales untuk line up produk Yamaha, harga khusus bagi setiap konsumen yang melakukan pelayanan service.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...