Logo Sulselsatu

Smartfren Perluas Jaringan 4G LTE di Bulukumba

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Senin, 29 September 2025 14:06

Smartfren Run 2025 di Bulukumba Sulsel. Foto: Istimewa.
Smartfren Run 2025 di Bulukumba Sulsel. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com – PT XLSMART Telecom Sejahtera Tbk (XLSMART) melalui brand Smartfren resmi memperluas jangkauan layanan data 4G LTE dan VoLTE ke Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan.

Ekspansi ini menandai tonggak penting dalam upaya Smartfren menghadirkan digitalisasi merata di seluruh Indonesia, sejalan dengan semangat “Bersama, Melaju Tanpa Batas”.

Smartfren juga telah meningkatkan kapasitas dan cakupan jaringan di berbagai titik strategis di Bonto Bahari, Bontotiro, Bulukumpa, Gantarang, Hero Lange-Lange, Kajang, Kindang, Rilau Ale, Ujung Bulu, Ujung Loe dan beberapa wilayah lainnya.

Baca Juga : XLSMART Catat Pendapatan Double Digit pada Kuartal Ketiga 2025

Dengan pembangunan dan optimalisasi BTS baru, masyarakat dapat menikmati layanan internet dengan latensi rendah dan kualitas panggilan VoLTE yang lebih jernih.

Data internal mencatat potensi lonjakan trafik data signifikan di wilayah ini setelah perluasan jaringan, yang mencerminkan antusiasme masyarakat terhadap layanan Smartfren.

Regional Head Sulawesi Smartfren Muhammad Natsir mengatakan, hadir di Bulukumba bukan sekadar memperluas jaringan, tetapi untuk memastikan setiap daerah mendapat kesempatan yang sama dalam menikmati layanan internet cepat dan andal.

Baca Juga : Pertama di Indonesia, SMARTFREN Catat Rekor Penyelenggara Ajang Lari Terbanyak Selama Setahun

XLSMART melalui brand Smartfren berkomitmen mendorong pemerataan digital hingga pelosok Indonesia,” ujar Natsir.

Sebagai wujud apresiasi atas dukungan masyarakat Bulukumba, Smartfren menggelar Smartfren Fun Run 2025 di Anjungan Pantai Merpati, Bulukumba pada Minggu (28/9/2025).

Smartfren Fun Run 2025 di Bulukumba merupakan kota ke-19 dari rangkaian penyelenggaraan nasional setelah sukses di berbagai kota Indonesia. Jumlah peserta lebih dari 500 orang dari berbagai komunitas dan lapisan masyarakat.

Baca Juga : Program Pemberdayaan Perempuan #1JutaSisterDigital, Komitmen Keberlanjutan XLSMART

Acara dimulai pukul 06.00 WITA dengan ragam kegiatan menarik seperti lomba lari 5K, bazar UMKM lokal, panggung hiburan, serta pembagian doorprize senilai puluhan juta rupiah.

Ajang ini juga melibatkan sejumlah mitra nasional dan lokal yang menghadirkan promo spesial serta aktivitas seru, seperti stand kesehatan gratis, demo produk, hingga kolaborasi bersama pelaku UMKM kreatif setempat.

Dengan menghadirkan event olahraga dan hiburan ini, Smartfren ingin mempererat interaksi dengan masyarakat, sekaligus memperkenalkan produk dan layanan terbarunya.

Baca Juga : Selamat! SMAN 2 Raha Siap Wakili Sulawesi di Grand Final AXIS Nation Cup 2025

Selain itu, dalam momentum ini Smartfren memperkenalkan produk unggulan UNLIMITED SUKA-SUKA, paket internet fleksibel yang mendukung produktivitas pekerja, pelaku usaha, pelajar, dan kreator digital.

Produk ini dirancang untuk memberikan kebebasan kepada pelanggan dalam mengatur kebutuhan data sesuai aktivitas mereka, memperkuat posisi XLSMART sebagai mitra transformasi digital masyarakat Indonesia.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...