Logo Sulselsatu

Spesial Gebyar 73th Kalla, Upgrade Mobil Lama Lebih Untung di Kalla Toyota

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Rabu, 08 Oktober 2025 13:14

Press conference Kalla Toyota spesial Gebyar 73th KALLA. Foto: Istimewa.
Press conference Kalla Toyota spesial Gebyar 73th KALLA. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Memperingati 73 tahun Kalla, Kalla Toyota kembali menghadirkan program spesial bertema Gebyar 73th Kalla, yang dikemas dalam konsep yang menyenangkan untuk semua kalangan.

Melalui kegiatan ini, Kalla Toyota ingin lebih dekat dengan masyarakat sekaligus menghadirkan berbagai program otomotif yang menguntungkan pelanggan setianya.

Event ini berupa display otomotif dengan benefit yang menguntungkan yang akan berlangsung selama 11 hari penuh, mulai dari 9 hingga 19 Oktober 2025 di Mal Ratu Indah (MaRI).

Baca Juga : Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025

Pada kegiatan ini, Kalla Toyota akan mendisplay total 12 unit unggulan Toyota, mencakup spektrum lengkap kendaraan, mulai dari kategori Low Cost Green Car (LCGC) hingga unit premium.

Pengunjung berkesempatan melihat langsung, merasakan, dan mendapatkan informasi mendalam mengenai unit dari Toyota yang sesuai dengan berbagai kebutuhan mobilitas pelanggan.

Tidak hanya menampilkan unit display, Kalla Toyota juga menyiapkan berbagai kegiatan menarik, termasuk lomba menggambar anak dengan tema Toyota Dream Car Art Contest, yang akan digelar pada 14–16 Oktober 2025.

Baca Juga : SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK

Kegiatan ini menjadi wadah bagi anak-anak untuk menyalurkan kreativitas mereka dengan
total hadiah jutaan rupiah.

Sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan, Kalla Toyota juga memberikan berbagai program penjualan dan layanan dengan benefit yang menguntungkan untuk pelanggan.

Mulai dari program Tukar Tambah Berhadiah, kesempatan meng-upgrade kendaraan lama ke unit Toyota baru, program Servis Berhadiahdengan promo layanan servis kendaraan, dan program Test Drive Berhadiah hanya dengan mencoba langsung sensasi berkendara unit Toyota impian pelanggan.

Baca Juga : BWP Konsisten Gelar Nature Yoga, Hadirkan Kegiatan Produktif di Akhir Pekan

Suliadin selaku General Manager Kalla Toyota mengungkapkan, sesuau tagline Kalla Toyota yakni Semua Lebih Mudah, Kalla Toyota ingin memudahkan pelanggan untuk memiliki unit Toyota impian dengan program dan juga benefitnya.

Ada 73 hadiah yang Kalla Toyota siapkan untuk pelanggan saat melakukan pembelian Toyota pada periode hingga Desember 2025.

“Tidak hanya itu, ada juga ekstra diskon hingga 5 juta untuk pelanggan yang melakukan Tukar Tambah unit lamanya ke unit Toyota terbaru melalui program Smart Upgrade di Toyota Trust. Melalui Toyota Trust, pembelian mobil bekas tentunya menjadi lebih praktis, cepat, dan aman,” sambung Suliadin.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Nasional28 Januari 2026 19:16
BI Prediksi Perekonomian Indonesia Tahun Ini Tumbuh hingga 5,7 Persen
Bank Indonesia (BI) memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terus menguat. Pada 2026 ini, ekonomi nasional diprakirakan tumbuh pada kisaran 4,9...
Ekonomi28 Januari 2026 18:43
Jumlah Investor Sulampua Terus Tumbuh, Total SID Capai 1.241.229
Sektor pasar modal di wilayah Sulampua terus menunjukkan perkembangan positif, khususnya dari sisi peningkatan partisipasi investor....
News28 Januari 2026 17:53
Cetak Prestasi Gemilang, Kalla Toyota Dinobatkan Jadi Role Model Company di KALLA Award 2025
KALLA kembali menggelar ajang penghargaan KALLA AWARD 2025, sebagai bentuk apresiasi tinggi bagi unit bisnis di bawah naungan KALLA....
Pendidikan28 Januari 2026 17:32
SD Islam Athirah 2 Gelar Trial Class, Diikuti 79 Anak TK
SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga sukses menggelar kegiatan Trial Class yang melibatkan siswa dari TK Amaliyah BLKI, TK Negeri Manggala, dan TK Islam At...